Najamuddin, Awal (2023) Manajemen Pendistribusian Zakat Pada Fakir Miskin di Badan Amil Zakat Nasional. Undergraduate thesis, IAIN Pare pare.

[thumbnail of 18.2700.037.pdf] Text
18.2700.037.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

BAZNAS Kota Parepare memiliki beberapa program kerja, seperti Rutilahu (Rumah Tinggal Layak Huni), bantuan santunan duka, bantuan pendidikan, kesehatan, dan program pemberdayaan UMKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pendistribusian zakat pada fakir miskin di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Parepare serta faktor penghambat dan pendukung pendistribusian zakat pada fakir miskin di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAZ) Kota Parepare. Metode dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Parepare. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini, yaitu Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Manajemen pendistribusian zakat pada fakir miskin di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Parepare memerlukan penerapan fungsi manajemen yang meliputi Perencanaan (Planning), Pengorganisasian (Organizing), Pelaksanaan / Pengarahan (actuating), dan Pengawasan (controlling). 2) Faktor penghambat pendistribusian zakat pada fakir miskin di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAZ) Kota Parepare, ialah kurangnya Sumber Daya Manusia (SDM), susahnya akses jalan menuju rumah-rumah fakir miskin karena harus melewati gunung, dan masih banyak warga fakir miskin yang ingin dibantu, tetapi belum terdaftar didalam data penerima zakat. Sedangkan faktor pendukungnya, yaitu mendapat dukungan dan berkolaborasi dengan lembaga Pemerintah Daerah, pihak-pihak Perkopindo, dan TNI/POLRI. Keberadaan BAZNAS Kota Parepare semakin jelas dengan adanya legalitas posisi BAZNAS Kota Parepare sebagai lembaga pemerintah non struktural

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
Depositing User: faqih Mahasiswa mbkm
Date Deposited: 02 Oct 2024 04:08
Last Modified: 02 Oct 2024 04:08
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8501

Actions (login required)

View Item View Item