Sarina, Sarina (2023) Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Guru Di SMA Negeri 8 Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.
Text (full text)
18.1900.041.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gaya kepemimpinan kepala sekolah yang digunakan dalam meningkatkan motivasi kerja guru serta dampak dari penggunaan gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan motivasi kerja guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif dimana informan penelitian yaitu kepala sekolah sebagai informan utama dan guru serta sebagai informan pendukung. Saat pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi, matriks, dan angket. Untuk menganalisis data dengan menggunakan tiga teknik yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Keabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik triangulasi sumber, triangulasi waktu, dan triangulasi teknik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Gaya kepemimpinan yang digunakan kepala sekolah SMA Negeri 8 Pinrang yakni gaya kepemimpinan demokratis dalam meningkatkan motivasi kerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari keahlian gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam hal kekuatan memimpin, kekuatan dalam menyatupadukan SDM, dan kekuatan dalam pengembangan iklim kerja yang disesuaikan dengan standar pendidikan nasional ke 4 pendidik dan tenaga pendidikan. (2) Tingkat motivasi kerja guru dapat meningkat apabila gaya kepemimpinan yang digunakan dalam suatu organisasi sekolah sesuai yang diharapkan oleh tenaga pendidik dan didukung oleh faktor internal dan eksternal seperti tingkah keseharian kepala sekolah dan pemberian reward semacam pujian.(3) Dampak dari penggunaan gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan motivasi kerja guru yaitu prestasi peserta didik baik prestasi akademik maupun non akademik mengalami peningkatan, membuat tenaga pendidik lebih termotivasi untuk menjadi seorang pendidik yang profesional, menjadi cerminan untuk para tenaga pendidik dalam bertindak, meningkatkan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gaya Kepemimpinan, Kepala Sekolah, Motivasi Kerja Guru |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | azaliya azaliya naim |
Date Deposited: | 15 Oct 2023 23:56 |
Last Modified: | 15 Oct 2023 23:57 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5125 |
Actions (login required)
View Item |