Ahdad, Muhakkamah M (2020) Peranan Lingkungan Bahasa terhadap Peningkatan Keterampilan Berbicara Siswa di Madrasah Aliah Darul Arqam Muhammadiyah Punnia. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Fulltext]
Preview
Text (Fulltext)
15.1200.027.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Lingkungan bahasa adalah keadaan sekitar yang mempengaruhi perkembangan dan perilaku seseorang. Lingkungan bahasa merupakan segala sesuatu yang didengar dan dilihat oleh siswa secara langsung sangat berdampak pada pencapaian keterampilan berbicara. Adapun keterampilan berbicara merupakan keterampilan yang menuntut siswa atau penutur untuk menggunakan suara dengan akurat dan menguasai nahwu yang dapat membantu siswa atau penutur mengungkapkan apa yang dikatakan dalam berbicara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan lingkungan bahasa terhadap peningkatan keterampilan berbicara Siswa dan sejauhmana peranan lingkungan bahasa terhadap peningkatan keterampilan berbicara siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun analisis data dengan cara induktif dan deduktif dan memberi arti pada data yang dikelompokkan dari hasil verifikasi dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Lingkungan bahasa di Madrasah Aliyah Darul Arqam Muhammadiyah Punnia yaitu lingkungan formal dan informal. Peranan lingkungan bahasa formal terhadap peningkatan keterampilan berbicara siswa yaitu penghapalan kosakata, pemberian kaidah bahasa, kegiatan muhadatsah dan diskusi. Adapun peranan lingkungan bahasa informal yaitu adanya lingkungan wajib menggunakan bahasa Arab di asrama atau pondok , pemberian kosakata dan kegiatan muhaadarah. 2) Lingkungan formal maupun lingkungan informal memiliki peranan penting terhadap peningkatan keterampilan berbicara siswa Madrasah Aliyah Darul Arqam Muhammadiyah Punnia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Bahasa, Keterampilan Berbicara
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2003 Language Studies > 200318 Middle Eastern Languages
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 03 Sep 2020 00:33
Last Modified: 03 Sep 2020 00:33
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1625

Actions (login required)

View Item View Item