Munirah, Munirah (2019) Peran Guru Fiqhi terhadap Peningkatan Kedisiplinan Shalat Berjamaah pada Peserta Didik di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
15.1100.078.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB) | Preview

Abstract

Shalat merupakan pendidikan dan bimbingan yang diberikan oleh Guru Fiqih kepada peserta didik, agar peserta didik paham akan Ibadah dan paham akan pelaksanaannya dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di rumah. Shalat adalah kewajiban bagi umat muslim dan muslimat yang sudah baliq dan berpikir rasional.Shalat merupakan ibadah yang sangat penting bagi umat Muslim karena dapat berimplikasi kepada pikiran yang tenang, terhindar dari perbuatan keji dan mungkar, serta sebagai amal bekal di akhirat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kondisi keaktifan peserta didik,untuk mengetahui strategi guru fiqih terhadap peningkatan shalat berjamah pada peserta didik, dan untuk mengetahui konstribusi guru fiqih terhadap peningkatan kedisiplinan shalat berjamaah pada peserta didik Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil latar tempat MAN Pinrang. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan dokumentasi, wawancara, dan observasi. Analisis yang dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasildikumpulkan, dan dari makna itulah dapat di tarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa:(1) Keaktifan peserta didik terhadap shalat berjamaah di MAN Pinrang sudah cukup baik karena peserta didik mematuhi aturan-aturan yang sudah ada disekolah, dengan adanya kerjasama antara guru dan sekolah maka keaktifan peserta didik terhadap shalat berjamaah akan berjalan dengan baik dan akan muncul kesadaran peserta didik untuk tidak meninggalkan shalat berjamaah. (2) Strategi guru Fiqhi terhadap peningkatan kedisiplinan shalat berjamaah di MAN Pinrang Pertama ada absensi shalat mereka titip di kelas dan ada buku kontrol shalat untuk dirumah peserta didik masing-masing, guru Fiqhi dan pendidik lainnya memberikan motivasi kepada peserta didik agar mereka rajin shalat berjamaah, memberikan nasihat tentang shalat, dan ada kerjasama antara REMAS (Remaja Masjid) dan OSIS untuk mengadakan setiap hari Jumat Kultum. 3) Kontribusi guru Fiqhi terhadap peningkatan kedisiplinan shalat berjamaah pada peserta didik yaitu sudahlah cukup berhasil dan baik karena berkat kerjasama guru dengan sekolah kebanyakan peserta didik ikut dalam melaksanakan shalat berjamaah,guru pun tidak henti-hentinya memberikan motivasi dan nasehat pada peserta didik,guru juga memberikan absen shalat disetiap kelas. Dengan adanya absensi shalat maka peserta didik akan aktif atau rajin dalam melaksanakan shalat berjamaah. Awalnya ke Masjid mungkin niatnya untuk absensi. Lama kelamaan akan membiasakan peserta didik untuk shalat berjamaah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Guru Fiqhi, Kedisiplinan, Shalat Berjamaah, Peserta Didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 30 Dec 2019 01:18
Last Modified: 30 Dec 2019 01:18
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/979

Actions (login required)

View Item View Item