Jaya, Muh. Ilham (2024) Pengembangan Bahan Ajar Interaktif pada Materi Makharijul Huruf berbasis Web. Masters thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2220203886108001.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Pembelajaran Al-Qur’an di sekolah dan taman pendidikan Al-Qur’an (TPA) belum mencakup semua kelompok umur dan dianggap kurang memadai. Kebutuhan akan bahan ajar digital interaktif yang memudahkan umat Muslim mempelajari makharijul huruf saat ini sangat penting. Penggunaan bahan ajar digital interaktif dapat membantu belajar penyebutan huruf hijaiyah secara individu tanpa pendamping. Penelitian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar interaktif pada materi makharijul huruf berbasis website menggunakan metode penelitian pengembangan (research and development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation) Hasil penelitian menunjukkan bahan ajar ini sangat valid, praktis, dan efektif. Validasi ahli media menunjukkan skor 98% dan 100%, sementara validasi ahli materi menunjukkan skor 100% dan 92%. Kepraktisan bahan ajar ini ditunjukkan oleh persentase keterlaksanaan dan respon pengguna yang mencapai 81% untuk remaja dan dewasa, serta 89% untuk anak-anak. Keefektifan bahan ajar terlihat dari peningkatan hasil belajar, dengan 80% subjek uji coba mencapai KKM setelah menggunakan bahan ajar ini, serta hasil uji n-gain sebesar 0,47 (kriteria sedang). Observasi aktivitas pengguna dan peneliti menunjukkan persentase masing-masing sebesar 95% dan 100%, sementara angket respon pengguna menunjukkan persentase 100%. Temuan penting dalam pengembangan bahan ajar ini meliputi fitur simulasi penyebutan huruf hijaiyah, penambahan ayat Al-Qur’an yang memuat semua huruf hijaiyah, dan kemudahan penggunaan tanpa pendamping. Secara keseluruhan, bahan ajar ini layak digunakan oleh berbagai kelompok umur dan dapat diakses melalui website, memberikan fleksibilitas belajar secara mandiri kapan saja dan di mana saja.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Bahan ajar interaktif, makharijul huruf, website, kevalidan, kepraktisan, keefektifan, model ADDIE.
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130108 Technical, Further and Workplace Education
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eka Mahasiswa ppl
Date Deposited: 04 Oct 2024 07:50
Last Modified: 04 Oct 2024 07:50
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8738

Actions (login required)

View Item View Item