AMIRUDDIN, AMIRUDDIN (2024) Transformasi Pesan Dakwah Sebagai Strategi Public Relation Penyelenggaraan Zakat Dan Wakaf Di Kantor Kemenag Kabupaten Enrekang. Masters thesis, IAIN ParePare.
Text (Full Text)
2120203870133010.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (10MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang studi kasus bentuk transformasi pesan dakwah yang selama ini telah dijalankan oleh para penyuluh agama KUA di Kabupaten Enrekang sebagai bagian dari penerapan strategi public relation untuk memaksimalkan penyelenggara zakat dan wakaf di Kabupaten Enrekang. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan bentuk transformasi dakwah dalam penyelengaraan zakat dan wakaf di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang, (2) Untuk menganalisa strategi public relation yang digunakan untuk mengoptimalkan pola komunikasi partisipatif dalam penyelengaraan zakat dan wakaf di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studo kasus (case study) melalui pendekatan sosioligi komunikasi mengidentifikasi \bentuk transformasi dakwah dalam penyelengaraan zakat dan wakaf dan strategi public relation yang digunakan para penyuluh untuk mengoptimalkan pola komunikasi partisipatif dalam penyelengaraan zakat dan wakaf di KAU Kabupaten Enrekang. Hasil dari penelitian ini menujukkan bahwa: (1) Para penyuluh agama di KUA Kabupaten Enrekang merefleksikan bentuk transformasi dakwah melalui penerapan prinsip-prinsip dakwah dan mengoptimalisasikan penyebaran pesan dakwah melalui metode- metode dakwah. (2) Strategi public relation dielaborasikan dengan metode dakwah oleh para penyuluh agama di KUA Kabupaten Enrekang melalui pola-pola komunikasi dengan mengutamakan nilai-nilai Islam dalam mentransformasikan pesan dakwah zakat dan wakaf di masyarakat Kabupaten Enrekang.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penyuluh Agama, Trasformasi Dakwah, Strategi Public Relation, Komunikasi Partisipatif |
Subjects: | 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200105 Organisational, Interpersonal and Intercultural Communication |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | ismail Mahasiswa ppl |
Date Deposited: | 04 Oct 2024 06:32 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 06:32 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8711 |
Actions (login required)
View Item |