SUHERWIN, SUHERWIN (2024) Pengaruh Corporate Social Responsibility Dengan Pendekatan Islamic Social Reporting Terhadap Peningkatan Kinerja Keuangan PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Tahun 2018-2022. Undergraduate thesis, IAIN ParePare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2020203861211023.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (10MB)

Abstract

Kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial sangatlah penting untuk dilakukaan agar terjaganya citra nama baik perusahaan, semakin baik nama suatu perusahaan makan semakin bagus pula kinerja keuangannya. Tanggung jawab sosial perusahaan dilaporkan dalam laporan tahunan perusahaan, Islamic Social Reporting (ISR) adalah standar pelaporan tanggung jawab sosial pada perusahaan yang berbasis syariah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) dengan pendekatan Islamic Social Reporting (ISR) terhadap peningkatan kinerja keuangan yang dicerminkan oleh Return On Asset (ROA) dan Return On Equity (ROE). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa annual report (laporan tahunan) yang telah dipublikasikan oleh perusahaan. Dengan teknik pengumpulan data yaitu metode content analysis dan metode skoring. Teknik analisis data yang digunakan diantaranya uji analisis deskriptif, uji normalitas, uji autokorelasi, uji regresi linear sederhana, dan uji hipotesis dengan membandingkan hasil uji t hitung dengan t tabel atau melihat nilai signifikansi (α: 5%). Hasil penelitian menyatakan bahwa: (1) tidak terdapat pengaruh dari Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap kinerja keuangan yang dicerminkan oleh Return On Asset (ROA); (2) tidak terdapat pengaruh dari Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap kinerja keuangan yang dicerminkan oleh Return On Equity (ROE).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Corporate Social Responsibility, Islamic Social Reporting, Kinerja Keuangan, Return On Asset, Return On Equity
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150115 Sharia Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: ismail Mahasiswa ppl
Date Deposited: 04 Oct 2024 00:40
Last Modified: 04 Oct 2024 00:40
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8641

Actions (login required)

View Item View Item