KIRANA, WULANDARI (2024) Pengaruh Literasi Keuangan dan Inklusi Keuangan terhadap Kinerja UMKM Kuliner di kelurahan lanrisang Kecamatan Lanrisang Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN ParePare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2020203861211019 .pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Keberadaan UMKM hampir dapat dijumpai disepanjang jalan dan juga semakin lama semakin bermunculan. Disamping maraknya UMKM di kelurahan lanrisang tentunya persaingannya juga sangat ketat. Masalah yang sering terjadi terhadap UMKM di kelurahan lanrisang seperti banyak UMKM kuliner lama berjalan yang kalah saing dengan UMKM baru berjalan, ada juga yang awalnya digemari pelanggang namun setelah beberapa waktu sudah sepi pelanggan membuat banyaknya UMKM yang terpaksa tutup sebelum cukup 1 tahun lamanya beroperasi Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dampak literasi keuangan dan Inklusi keuangan terhadap Kinerja UMKM Kuliner. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan dalam pengumpulan data menggunakan koesioner dan dokumentasi Pengolahan menggunakan teknik analisis Statistical Package for Social Sciences (SPSS) dengan metode uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan (X1) dan Inklusi keuangan (X2) masing-masing secara parsial berdampak atau relevan terhadap kinerja UMKM Kuliner (Y) dan bernilai positif atau searah menujukkan ketika literasi keuangan meningkat maka kinerja UMKM juga akan mengalami peningkatan. adapun hasil penelitian literasi keuangan (X1) dan Inklusi keuangan (X2) secara bersama-sama berdampak atau relevan terhadap kinerja UMKM Kuliner (Y) dan bernilai positif atau searah menujukkan ketika literasi keuangan meningkat maka kinerja UMKM juga akan mengalami peningkatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Literasi Keuangan, Inklusi Keuangan dan Kinerja UMKM
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: ismail Mahasiswa ppl
Date Deposited: 03 Oct 2024 06:37
Last Modified: 03 Oct 2024 06:37
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8622

Actions (login required)

View Item View Item