B, Nurhayati (2024) Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Pada Pelaksanaan Lelang Barang Jaminan PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2020203862201007 NURHAYATI B. .pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

PT. Pegadaian merupakan salah satu Badan Milik Usaha Negara (BUMN) atau lembaga perkreditan yang dikelola oleh pemerintah di Indonesia yang secara resmi memiliki izin untuk melaksanakan kegiatan lembaga keuangan berupa pemberian pembiayaan dalam bentuk penyaluran dana kepada masyarakat atas dasar hukum gadai. Berdasarkan sistem informasi akuntansi, kegiatan lelang dilakukan dengan tujuan agar modal perusahaan dapat kembali dan dapat diputar untuk kebutuhan nasabah berikutnya atau lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana 1) Penerapan sistem informasi akuntansi penjualan pada pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang 2) Faktor yang mempengaruhi sistem informasi akuntansi pada pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan, serta metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dengan melakukan reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian terkait Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Pada Pelaksanaan Lelang Barang Jaminan PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang adalah: 1) Penerapan sistem informasi akuntansi penjualan pada pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang mengikuti perkembangan IT (Information Technology) yang sangat pesat dengan sistem kerja PASSION (Pegadaian Application Support System Integrated Online). 2) Faktor yang mempengaruhi sistem informasi akuntansi pada pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Pegadaian Cabang Kabupaten Pinrang yaitu faktor internal dan eksternal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Akuntansi Penjualan, Lelang Barang Jaminan, PT. Pegadaian
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Akuntansi Lembaga Keungan Syariah
Depositing User: eka Mahasiswa ppl
Date Deposited: 03 Oct 2024 06:00
Last Modified: 03 Oct 2024 06:00
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8603

Actions (login required)

View Item View Item