Syam, Sarina (2024) Pengaruh Literasi Keuangan dan Kemanfaatan terhadap Minat Mahasiswa kota Parepare dalam menggunakan QRIS. Undergraduate thesis, IAIN Pare pare.

[thumbnail of 2020203861211003.pdf] Text
2020203861211003.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini menganalisis Pengaruh Literasi Keuangan dan Kemanfaatan terhadap Minat Mahasiswa Kota Parepare dalam menggunakan QRIS dengan tujuan penelitian untuk membuktikan adanya pengaruh literasi keuangan dan kemanfaatan terhadap minat mahasiswa kota Parepare dalam menggunakan QRIS, baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini berjenis kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa kota Parepare dengan penentuan jenis sampel menggunakan rumus Lemeshow. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner/angket yang dibagikan dalam bentuk G-form. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan aplikasi IBM SPSS 26 dengan uji validitas dan realibitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil penelitian secara parsial menyatakan bahwa variabel literasi keuangan dan kemanfaatan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa menggunakan QRIS. Hasil uji simultan menyatakan pada kedua variabel bebas terhadap variabel terikat menunjukkan bahwa literasi keuangan dan kemanfaatan berpengaruh secara simultan terhadap minat mahasiswa dalam menggunakan QRIS di kota Parepare. Nilai Adjusted R Square sebesar 46,7% minat mahasiswa kota Parepare dalam menggunakan QRIS dipengaruhi oleh variabel literasi keuangan dan kemanfaatan sedangkan 53,3 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Literasi Keuangan, Kemanfaatan, dan Minat
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: faqih Mahasiswa mbkm
Date Deposited: 03 Oct 2024 05:36
Last Modified: 03 Oct 2024 05:36
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8587

Actions (login required)

View Item View Item