Sarmila, Sarmila (2024) Efektivitas Penghimpunan Zakat Profesi Pada ASN (Aparatur Sipil Negara) di Baznas Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2020203874236014.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Penelitihan ini membahas tentang efektivitas penghimpunan zakat profesi di kalangan ASN (Aparatur Sipil Negara) di Baznas Kabupaten Pinrang. baznas sebagai lembaga resmi memiliki peran penting dalam mengoptimalkan penghimpunan zakat.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana prosedur pembayaran zakat profesi di Baznas Kabupaten Pinrang dan mengetahui efektivitas metode penghimpunan zakat profesi di Baznas Kabupaten Pinrang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data dalam penelitihan ini yaitu data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. responden penelitian ini meliputi ASN yang berdomisili di baznas setempat dan pihak pengelola baznas. teknik Analis data melibatkan tiga langkah utama: reduksi data, penyajian data, deskrptif dan verifikasi/penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk Penghimpunan zakat profesi di baznas kabupaten pinrang memiliki dua sistem penghimpunan yakni penghimpunan secara langsung dan tidak langsung. efektivitas penghimpunan zakat profesi pada ASN di baznas Kabupaten Pinrang tergolong cukup efektif, karena masih terdapat beberapa kendala yang perlu diatasi. Faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas tersebut antara lain kesadaran dan pemahaman ASN tentang zakat profesi, sistem penghimpunan yang diterapkan oleh baznas, serta dukungan dari pemerintah daerah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Penghimpunan, Zakat Profesi, ASN, Baznas
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services > 159999 Commerce, Management, Tourism and Services not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: irwandi Mahasiswa ppl
Date Deposited: 02 Oct 2024 05:47
Last Modified: 02 Oct 2024 05:47
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8517

Actions (login required)

View Item View Item