Sarni, Sarni (2023) Analisis Manajemen Distribusi Dana Zakat Dalam Program Zmart Untuk Meningkatkan Pendapatan Pedagang Campuran. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2700.017.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang sebuah peran program Zmart yang dijalankan oleh BAZNAS Kabupaten Barru untuk kesejahteraan masyarakat penerima program. Namun, penerima manfaat program Zmart pada BAZNAS Kabupaten Barru belum ada yang mengalami perubahan profesinya dari mustahik menjadi muzakki, hal tersebut dikarenakan program Zmart ini masih baru dan belum ada pelatihan pengaplikasian yang dilakukan oleh BAZNAS terhadap mustahik sehingga membuat mustahik masih awam terhadap program tersebut. Tujuan penelitian yaitu 1) Untuk menganalisis bagaimana sistem manajemen pendistribusian dana zakat oleh BAZNAS Kabupaten Barru terhadap mustahik untuk meningkatkan pendapatan pedagang campuran dalam program Zmart di Barru. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan fenomenologis, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Manajemen pendistribusian zakat di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Barru telah mendistribusiakan dana zakatnya dengan baik dan efektif meskipun masih banyak kendala yang dialami pada saat pendistribusian sebab kurangnya SDM yang efisien. (2) Sosialisasi yang dilakukan BAZNAS Kabupaten Barru yaitu dengan membentuk program-program pendistribusian dana zakat, salah satu bentuk sosialisasi BAZNAS yaitu dengan membentuk program Zmart untuk meningkatkan eksistensi kapasitas usaha mustahik. (3) Peningkatan pendapatan pedagang campuran setelah mendapat bantuan modal usaha program Zmart dari BAZNAS Kabupaten Barru sangat membatu kondisi dan mengembangkan kios mustahik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Distribusi, Zakat, Zmart, Pedagang Campuran
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012725 Baitul Mal wat Tamwil (BMT)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: kifli Mahasiswa ppl
Date Deposited: 02 Oct 2024 04:02
Last Modified: 02 Oct 2024 04:02
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8491

Actions (login required)

View Item View Item