Hasriani, Hasriani (2024) Implementasi akad mudharabah pada tabungan haji Indonesia di BSI KCP Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
2020203861206039.pdf - Cover Image Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Hadirnya Bank Syariah Indonesia (BSI) yang merupakan hasil merger antara BRI Syariah, BNI Syariah dan Mandiri Syariah, menghadirkan produk tabungan haji Indonesia yaitu tabungan untuk membantu perencanaan ibadah haji dan umrah dengan dua jenis tabungan yang ditawarkan yaitu tabungan haji Indonesia dan tabungan haji muda Indonesia. Dengan dua pilihan akad yang ditawarkan pula, yaitu akad wadiah (titipan) dan akad mudharabah (kerjasama dengan bagi hasil), akad mudharabah menerapkan sistem bagi hasil, sebagian dari nasabah tabungan haji Indonesia yang menggunakan akad mudharabah tidak terlalu paham mengenai bagi hasil yang didapat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi akad mudharabah pada tabungan haji Indonesia di BSI KCP Pinrang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Dengan metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Tabungan haji Indonesia adalah bentuk tabungan untuk membantu perencanaan ibadah haji dan umrah dengan dua jenis tabungan yang ditawarkan yaitu tabungan haji Indonesia dan tabungan haji muda Indonesia. Dengan dua pilihan akad yang dapat dipilih salah satunya, yaitu akad wadiah (titipan) dan akad mudharabah (kerjasama), akad mudharabah merupakan akad kerja sama yang menerapkan sistem bagi hasil. 2) Implementasi akad mudharabah pada tabungan haji Indonesia di BSI KCP Pinrang menerapkan jenis akad mudharabah muthlaqah yaitu kepengelolaan dana diserahkan sepenuhnya kepada mudharib (bank), dengan persentase bagi hasil sebesar 1%:99%, antara nasabah dan bank, nisbah bagi hasil yang telah ditetapkan bank bisa mengalami perubahan apabila ada ketetapan nisbah bagi hasil yang terbaru. 3) Mekanisme perhitungan bagi hasil akad mudharabah di BSI KCP Pinrang di pengaruhi oleh beberapa hal yaitu, jumlah saldo rata-rata simpanan nasabah tabungan haji Indonesia, jumlah saldo rata-rata seluruh simpanan jenis tabungan haji Indonesia, total pendapatan distribusi bagi hasil untuk simpanan jenis tabungan haji Indonesia, serta nisbah bagi hasil yang telah ditetapkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tabungan Haji, Akad Mudharabah, Bagi Hasil, Bank Syariah Indonesia |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah |
Depositing User: | irwandi Mahasiswa ppl |
Date Deposited: | 27 Sep 2024 01:20 |
Last Modified: | 27 Sep 2024 01:20 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8261 |
Actions (login required)
View Item |