Astari, Devi (2023) (Peran Lingkungan Kerja Dalam Meningkatkan Efektivitas Kinerja Karyawan BRI Unit Mallawa Cabang Barru). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text
19.2300.066.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Lingkungan kerja mempunyai peranan yang sangat penting dalam meningkatkan efektivitas kinerja karyawan. Dengan adanya lingkungan kerja yang baik, maka pekerjaan akan semakin tertunjang dengan kondusifnya lingkungan kerja sehingga pencapaian pekerjaan akan menjadi lebih efektif dan optimal. Tugas dari pimpinan perusahaan harus mempertahankan dan meningkatkan agar lingkungan kerja tetap kondusif supaya karyawan dapat bekerja dengan baik dan meningkatkan kualitas kinerjanya di lingkungan kerja yang nyaman. Adapun rumusan masalah ialah : 1) Bagaimana kondisi lingkungan kerja fisik BRI Unit Mallawa Cabang Baaru. 2) Bagaimana kondisi lingkungan nonfisik BRI Unit Mallawa Cabang Barru. 3) Apakah terjadi peningkatan kualitas kinerja karyawan BRI Unit Mallawa Cabang Barru.Adapun tujuan penulisan skripsi ini antara lain : 1) Untuk mengetahui bagaimana kondisi lingkungan kerja fisik BRI Unit Mallawa Cabang Barru. 2) Untuk mengetahui bagaimana kondisi lingkungan kerjac nonfisik BRI Unit Mallawa Cabang Barru. 3) Untuk mengetahui apa peningkatan kualitas kinerja karyawan BRI Unit Mallawa Cabang Barru.Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Adapun jenis penelitian yaitu penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh secara langsung dari karyawan BRI Unit Mallawa Cabang Barru sedangkan sumber data sekunder yang peneliti gunakan berupa dokumen yang berkaitan dengan penelitian.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Kondisi lingkungan kerja fisik BRI Unit Mallawa Cabang Barru sudah cukup memadai dilihat berdasasrkan kebersihan, keamanan, penerangan, sirkulasi udara, sarana dan prasarana, tetapi dari segi fasilitas dan alat kantor masih perlu diperhatikan karena berdampak pada efektivitas kinerja karyawan. (2) kondisi lingkungan kerja nonfisik BRI Unit Mallawa Cabang Barru sudah cukup baik dilihat dari kerjasama antara karyawan, hubungan antara sesasama rekan kerja dan hubungan yang baik kepada pimpinan dan bawahan. (3) Peran lingkungan kerja BRI Unit Mallawa Cabang Barru berdasarkan kualitas kinerja karyawan belum maksimal dilihat dari kedispilinan karyawan datang ke kantor masih ada yang tidak tepat waktu.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran, Lingkungan Kerja, Efektivitas, Kinerja Karyawan. |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150299 Banking, Finance and Investment not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah |
Depositing User: | junita Mahasiswa mbkm |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 06:24 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 06:24 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8193 |
Actions (login required)
View Item |