AULIA, PUTRI AINUN (2024) Pemikiran Etika Ekonomi Syariah Menurut Muhammad Abdul Mannan dan Syed Nawab Haider Naqvi,. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
17.2300.037.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Di Indonesia sebagian masyarakat saat ini masih melakukan kegiatan ekonomi yang tidak sesuai dengan etika ekonomi syariah dan tidak berlandaskan kepada Al-Qur’an dan Sunnah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tinjauan umum konsep etika ekonomi syariah, untuk mengetahui konsep etika ekonomi syariah menurut Muhammad Abdul Mannan dan Syed Nawab Haider Naqvi, dan Untuk mengetahui analisis perbandingan terhadapkonsep etika ekonomi syariah menurut pemikiran Muhammad Abdul Mannan dan Syed Nawab Haider Naqvi. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan yaitu studi kepustakaan dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dilakukan adalah metode induksi dan metode deduksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa etika ekonomi syariah merupakan etika yang sesuai dengan syariah Islam yang berlandaskan pada Al-Quran dan Sunnah. Pemikiran Muhammad Abdul Mannan tentang etika ekonomi Islam yaitu kegiatan ekonomi tidak akan pernah bebas dari beban pertimbangan moral, moral yang dimaksud adalah ajaran-ajaran moral Allah SWT yang terdapat dalam Al-Qur’an dan Sunnah, pemikiran Syed Nawab Haider Naqvi tentang etika ekonomi Islam yaitu perilaku ekonomi orang Islam yang secara keseluruhan menuntut dimasukkannnya nilai-nilai etika ke dalam ekonomi yaitu menerima agama (Islam) sebagai sumber nilai etika, Syed Nawab Haider Naqvi menjelaskan dasar etika ekonomi Islam dengan istilah aksioma-aksioma etik yaitu kesatuan (Tauhid), keseimbangan/kesejajaran (al-‘Adl wa al-Ihsan), kehendak bebas (Ikhtiyar), dan tanggung-jawab (Fardh). Pemikiran etika ekonomi syariah Muhammad Abdul Mannan lebih kearah moral sedangkan etika ekonomi syariah Syed Nawab Haider Naqvi lebih kearah etika

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Muhammad Abdul Mannan, Syed Nawab Haider Naqvi, Etika, Ekonomi Syariah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: irwandi Mahasiswa ppl
Date Deposited: 26 Sep 2024 04:19
Last Modified: 26 Sep 2024 04:19
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8174

Actions (login required)

View Item View Item