FITRAYANTI, SUCI (2023) “Analisis Hukum Ekonomi Syariah Dalam Penyelesaian Kredit Macet Pada Perjanjian KPR (Studi Kasus Bank BTN Syariah Kota Parepare). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
19.2200.057.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Penelitian mengkaji tentang Analisis Hukum Ekonomi Syariah Dalam Penyelesaian Kredit Macet Pada Perjanjian KPR (Studi Kasus Bank BTN Syariah Kota Parepare). Dengan dua rumusan masalah yaitu 1). Faktor-faktor apa sajakah yang mempengaruhi terjadinya Kredit Macet pada KPR di Bank BTN Syariah Kota Parepare? 2). Bagaimana analisis hukum ekonomi syariah dalam penyelesaian kredit macet pada perjanjian KPR pada Bank BTN Syariah Kota Parepare. Jenis penelitian ini adalah penlitian kualitatif dengan menggunakan tekhnik wawancara dan observasi, serta metode pengolahan dan analisis data yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah editing dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Faktor yang menyebabkan terjadinya permasalahan kredit macet di Bank BTN Syariah Cabang Parepare adalah disebabkan faktor ekonomi, dan karakter nasabah dan masalah keluarga. Strategi Bank BTN Syariah Cabang Parepare dalam menangani pembiaayaan KPR bermasalah terhadap nasabah yang mempunyai iktikad baik dan kooperatif adalah melakukan pembiayaan nasabah, melakukan restrukturisasi, denda dan pengambilan aset nasabah. 2) Melihat dari setiap cara yang dilakukan oleh Bank BTN Syariah Cabang Parepare, ketika terjadi kredit macet mencoba melakukan langkah demi langkah yang terbaik untuk kedua belah pihak. Hal yang dilakukan Bank BTN dalam penyelesaian kredit macet telah sejalan dengan hal yang dianjurkan dalam Islam yaitu memberikan kelapangan atau tangguh apabila terjadi pemasalahan dalam utang piutang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | KPR, Kredit Macet, Ekonomi Syariah. |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012714 al-Qardh (Hutang-piutang) |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 06:27 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 06:27 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8031 |
Actions (login required)
View Item |