Amelia, Fausia (2023) Tinjauan Hukum Islam Tentang Jual Beli Misteri Box di Toko Online Studi Kasus Transaksi Masyarakat Belawa Pada toko Online Lazada. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
19.2200.032.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Skripsi ini membahas tentang bentuk akad,rukun, dan syarat transaksi jual beli mistery box di toko online Lazada. Adapun fokus penelitian ini yakni tinjauan hukum islam tentang jual beli mistery box di toko online study kasus transaksi masyarakat Belawa pada toko online lazada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara kerja sistem transaksi jual beli mistery box terdapat pada masyarakat Belawa di toko online Lazada ‘’. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan(field research) data dalam penelitian ini diperoleh dari data primer dan data sekunder. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Adapun metode penelitiannnya menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, jual beli mistery box adalah jual beli online di mana pembeli hanya mengetahui informasi mengenai jenis barang dan selebihnya barang hanya akan di tentukan oleh penjual. Selain itu, para penjual mistery box tidak memberikan hak kepada pembeli untuk mengembalikan misteri box yang telah di beli. Menurut hukum ekonomi islam, bahwa jual beli misteri box diperbolehkan apabila barang yang dijual di jelaskan jenisnya, akan tetapi menurut imam syafi’I jual beli mistery box tidak diperbolehkan dan termasuk ke dalam jual beli gharar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | jual beli, hukum ekonomi islam,mistery box. |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 06:14 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 06:14 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/8025 |
Actions (login required)
View Item |