JAMALUDDIN, JAMALUDDIN (2023) viii ABSTRAK Jamaluddin, Penetapan Harga Tiket Kapal Laut Oleh Makelar Perspektif Etika Ekonomi Syariah (Studi di Pelabuhan Nusantara Parepare). Undergraduate thesis, IAIN ParePare.
Text (Full Text)
17.2200.103.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Makelar atau yang lebih sering dikatakan calo merupakan perantara dalam perdagangan yang menjembatani penjual dan pembeli, di zaman kita ini sangat penting artinya dibanding masa-masa yang telah lalu, maka kita sekarang sering menemui penjual dengan menggunakan pihak ke tiga sebagai perantara atau yang sering disebut dengan calo atau makelar, praktik ini sering kita jumpai dalam kehidupan kita sehari-hari namun secara tidak sadar kita tidak mengetahuinya., penelitian ini terdiri dari tiga sub rumusan masalah yaitu; 1) Bagaimana praktik makelar dalam menentukan harga tiket kapal laut di Pelabuhan Nusantara Parepare? 2) Faktor yang mempengaruhi adanya makelar tiket kapal laut di Pelabuhan Nusantara Parepare? 3) Bagaimana tinjauan ekonomi syariah terhadap makelar tiket kapal laut di Pelabuhan Nusantara Parepare? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Penetapan Harga Tiket Kapal Laut Oleh Makelar Perspektif Etika Ekonomi Syariah (Studi di Pelabuhan Nusantara Parepare) Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah penelitian lapangan (field reseach) menggunakan metode penelitian kualitatif, data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian teori yang digunakan yaitu teori jual beli, teori harga, teori etika ekonomi syariah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Praktik makelar dalam menentukan harga jual tiket yang sangat tinggi dari harga loket resmi membuat para calon penumpang merasa dirugikan 2) Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi adanya makelar di Pelabuhan Nusantara Parepare diantaranya faktor rendahnya pengawan, faktor kebiasaan, faktor ekonomi dan faktor sulitnya mendapatkan tiket. 3) Tinjauan etika ekonomi syariah terhadap makelar tiket pada dasarnya banyaknya para oknum makelar yang meninggalkan mengenai prinsip-prinsip etika bisnis.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penetapan, Makelar, Tiket Kapal Laut |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180110 Criminal Law and Procedure (incl. Islamic Criminal Law, Jinayat) |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 02:42 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 02:42 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7968 |
Actions (login required)
View Item |