ZR, A. Muh. Akhram Abdillah (2024) Strategi Penyelesaian Konflik Melalui Program Bimbingan Perkawinan (BIMWIN) Di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreang rappang: Upaya Mencegah Perceraian. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2020203874230015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Fokus penelitian ini ialah mengkaji strategi penyelesaian konflik melalui program bimbingan perkawinan di KUA Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidenreng Rappang dalam upaya menyelesaikan konflik perkawinan dan mencegah perceraian dengan mengkaji 3 masalah (1) muatan materi dalam Program Bimbingan Perkawinan sebagai strategi penyelesaian konflik Dalam Upaya Mencegah perceraian Di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang. (2) efektivitas pelaksanaan Program Bimbingan Perkawinan dalam upaya mencegah perceraian di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang. (3) penerapan sistem dan nilai-nilai moralitas dalam strategi penyelesaian konflik sebagai upaya mencegah perceraian melalui Progam Bimbingan Perkawinan di KUA Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidenreng Rappang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) dan penulis menggunakan pendekatan studi kasus. Tekhnik pengumpulan data ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa, (1) Muatan materi dalam program bimbingan perkawinan sebagai strategi penyelesaian konflik dalam upaya mencegah perceraian di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang, bahwa penyampaian muatan materi dalam pelaksanaan program bimbingan perkawinan sudah sangat memadai dan mudah di pahami oleh peserta atau calon pengantin. (2) Efektivitas pelaksanaan program bimbingan perkawinan dalam upaya mencegah perceraian di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang masih kurang dari segi keterlibatan aktif dan komitmen para pasangan calon pengantin dalam program bimbingan perkawinan karna merupakan hal yang penting dalam memastikan keberhasilan program. (3) Penerapan sistem dan nilai-nilai moralitas dalam strategi penyelesaian konflik sebagai upaya mencegah perceraian melalui program bimbingan perkawinan di KUA Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang, bahwa secara signifikan meningkatkan kualitas hubungan pernikahan. Dengan mengajarkan pasangan nilai-nilai seperti kejujuran, kesetiaan, cinta, komunikasi efektif, dan tanggung jawab, program ini membantu mereka mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk menangani konflik secara konstruktif. Ini tidak hanya mengurangi risiko perceraian tetapi juga mendukung terciptanya pernikahan yang lebih harmonis, stabil, dan berkelanjutan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penyelesaian konflik, Bimbingan perkawinan, KUA, Perceraian.
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012899 Islamic Family Law not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah
Date Deposited: 25 Sep 2024 00:07
Last Modified: 25 Sep 2024 00:07
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7916

Actions (login required)

View Item View Item