Dahlan, Kurniawan (2023) Implementasi Kepemimpinan Kepala Madrasahaliyah Dalam Meraih Prestasi Akademik Peserta Didik Di Pondok Pesantren Al Mustaqim Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
17.1900.027.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Kepemimpinan kepala madrasah sering didentikkan dengan sebutan kepemimpinan kharismatik, sekalipun telah lahir peretaan kedudukan dan fungsi dalam struktur organisasi pesantren. Kepemimpinan kepala madrasah merupakan tokoh sentral yang berada di pondok pesantren. Kepemimpinan kepala madrasah merupakan tokoh sentral yang berada di pondok pesantren dan mempunyai ciri khas yang tersendiri dibandingkan dengan tokoh pendidikan lainnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, pengumpulan datanya dengan melakukan observasi, wawancara serta dokumentasi, sumber data yang berfokus pada guru dan kedisiplinan peserta didik, dengan uji keabsahan data dengan derajat kepercayaan, keteralihan, kebergantungan dan kepastian data serta teknik analisis data dengan menggunakan reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Pondok Pesantren Al Mustaqim Kota Parepare mengenai kepemimpinan kepala madrasah dalam meraih prestasi akademik peserta didik sebagai berikut: 1. Pelaksanaan pembelajaran di Pondok Pesantren Al Mustaqim Kota Parepare cukup baik ini dapat dilihat dari antusias dari peserta didik dalam mengikuti pembelajaran serta metode pembelajaran yang di terapkan oleh pendidik disenangi oleh peserta didiknya. 2. Minat peserta didik dalam belajar cukup antusias ini dilihat dari keseriusan mereka dalam mengikuti pembelajaran dan peran pendidik dalam memberi bahan ajar serta memberi peserta didik motivasi dan ilmu ilmu yang bermanfaat untuk muridnya serta penerapan metode-metode mengajar yang sangat baik sehingga penerapan ilmu bisa terealisasikan dengan baik dan itu membuat peserta didik tertarik dengan dunia wirausaha.Peran kepala madrasah dalam Pengembangan prestasi peserta didik di Pondok Pesantren Al Mustaqim Kota Parepare adalah kepala madrasah selalu mensuport baik murid maupun pendidik dalam melaksanakan tugasnya, dalam mendukung proses psikomotorik dari peserta didiknya kepala madrasah selalu menyediakan wadah untuk mendukung potensi yang dimiliki peserta didiknya dengan cara pemberian fasilitas dan mengikiut sertakan peserta didiknya dalam kopetensi baik dalam bidang nasional maupun internasional dengan tujuan memberikan murid tersebut pengalaman dan mengasah kemampuan yang dimiliki oleh peserta didiknya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Prestasi Akademik, Peserta Didik
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah
Date Deposited: 24 Sep 2024 03:41
Last Modified: 24 Sep 2024 03:41
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7852

Actions (login required)

View Item View Item