ASPIANDA, ASPIANDA (2024) Strategi Kelompok Tani Lompo Bakke Dalam Pendayagunaan Irigasi Untuk Peningkatan Produksi Panen Di Desa Arajang Kecamatan Gilireng Kabupaten Wajo. Undergraduate thesis, IAIN ParePare.
Text (Full text)
19.3400.016 aspianda.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Penelitian membahas tentang strategi kelompok tani Lompo Bakke dalam pendayagunaan irigasi, dengan permasalahan bagaimana strategi kelompok tani lompo bakke dalam pendayagunaan irigasi untuk peningkatan produksi panen dan bagaimana dampak pendayagunaan irigasi dalam peningkatan produksi panen. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dari penelitian ini bersumber dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis datanya yaitu dengan analisis data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi kelompok tani Lompo Bakke dalam pendayagunaan irigasi untuk peningkatan produksi panen di Desa Arajang Kecamatan Gilireng Kabupaten Wajo yaitu: pertama sebelum turun sawah para petani melakukan perencanaan penggarapan sawah serentak agar pembagian air irigasi dapat terkoordinir dengan baik. Kedua petani melakukan penjadwalan distribusi air secara merata dan bergiliran. Ketiga petani melakukan pengawasan dalam melakukan pengairan agar penggunaan air dapat dilakukan secara maksimal. Adapun dampak dari adanya strategi kelompok tani Lompo Bakke dalam pendayagunaan irigasi yakni petani mengalami peningkatan produksi panen. Selain itu petani mampu membangun kerja sama tim berbasis gotong royong dalam proses pendayagunaan irigasi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Pendayagunaan Irigasi, Peningkatan Produksi Panen |
Subjects: | 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2002 Cultural Studies > 200299 Cultural Studies not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | Users 2757 not found. |
Date Deposited: | 06 Oct 2024 14:14 |
Last Modified: | 06 Oct 2024 14:14 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7507 |
Actions (login required)
View Item |