HIDAYAT, IRFAN (2024) Pengembangan Kemitraan Usaha Budidaya Lobster di Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN ParePare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.3400.004 IRFAN HIDAYAT-1.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan pengembangan kemitraan usaha budidaya lobster di Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare serta untuk mendeskripsikan Pendekatan Pembangunan Masyarakat Berkelanjutan (PMB) pada Budidaya Lobster di Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif, jenis penelitian field research dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini menggunakan data primer yaitu hasil observasi, wawancara kepada 4 informan yaitu pemilik usaha dan remaja. Teknik analisis data menggunakan analisis data reduksi, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pengembangan Kemitraan Usaha Budidaya Lobster di Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare dilakukan melalui kemitraan pada; a) Aspek sumber daya yaitu kemitraan dalam hal pemilihan benih yang terbaik dengan pihak penjual benih. b) Aspek inovasi yaitu kemitraan bersama dengan pengusaha lobster dalam hal proses pemeliharaan lobster yang efesien. c) Aspek jangkauan pasar yaitu adanya kemitraan antara pedagang dan pemilik usaha lobster melalui promosi dan pembelian secara rutin dari luar wilayah Kota Parepare. Pengembangan kemitraan yang dilakukan oleh pengusaha budidaya lobster masih tergolong sangat minim dikarenakan belum adanya kontribusi dari unsur pemerintah terhadap pengembangan usaha. 2) Pendekatan Pembangunan Masyarakat Berkelanjutan (PMB) pada Budidaya Lobster di Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare dilakukan secara bertahap oleh pemilik usaha Budidaya Lobster tanpa adanya program khusus oleh pihak pemerintah namun pengembangan masayarakat berkelanjutan senantiasa dilakukan baik itu perhatian pemilik usaha terhadap generasi muda dalam berkontribusi dalam usaha budidaya serta senantiasa memperhatikan aspek sumber daya alam yang dijaga melalui pengawasan usaha yang optimal sehingga pembangunan masyarakat berkelanjutan pada Budidaya Lobster di Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare dilakukan dengan baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kemitraan Usaha , Budidaya Lobster, Pengembangan
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2002 Cultural Studies > 200210 Pacific Cultural Studies
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Users 2757 not found.
Date Deposited: 08 Oct 2024 04:14
Last Modified: 08 Oct 2024 04:14
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7472

Actions (login required)

View Item View Item