Adhal, Muh (2024) Pengelolaan Destinasi Wisata Dutungan Island (Perspektif Pariwisata Syariah). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.93202.008.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) |
Abstract
Destinasi wisata dutungan island memiliki potensi dan daya tarik yang sangat menarik dengan beraneka ragam biota laut dan keindahan alam yang menakjubkan. Penelitian ini membahas tentang Pengelolaan Destinasi Wisata Dutungan Island Ditinjau Persfektif Pariwisata Syariah berdasarkan rumusan masalah yaitu (1). Bagaimana pengelolaan destinasi wisata pada pulau dutungan ditinjau dari persfektif pariwisata Syariah, (2). Bagaimana potensi dan daya tarik objek wisata bahari Dutungan Island. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui potensi dan daya tarik serta pengelolaan wisata pulau dutungan ditinjau dari persfektif Syariah. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan dengan desain deskriptif menggunakan pendekatan penelitian lapangan. Adapun Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun focus penelitian ini yaitu pengelolaan, potensi dan strategi pengembangan wisata. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan destinasi wisata pada pulau dutungan ditinjau dari persfektid pariwisata Syariah belum memenuhi standar pariwisata Syariah dan perlu dikembangkan lagi untuk menjadi wisata syariah karena wisata pulau dutungan memiliki konsep Tropical Islan, sedangkan untuk potensi dan daya tarik yang dimiliki oleh wisata bahari pulau dutungan memiliki beraneka ragam biota laut dan pesona alam yang begitu indah. Keterbatasan penelitian ini antara lain bahwa saran yang diberikan untuk menjadikan Pulau Dutungan sebagai pariwisata Syariah memerlukan penelitian lanjutan. Hal ini mencakup kebutuhan untuk mendalami pengelolaan wisata berbasis Syariah secara lebih komprehensif, serta memastikan kesesuaian dengan nilai-nilai keislaman. Selain itu, terdapat keterbatasan dalam data dan waktu yang mempengaruhi analisis mendalam terhadap implementasi dan efektivitas pengelolaan tersebut.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Destinasi Wisata, Pulau Dutungan, Pariwisata Syariah. |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150502 Marketing Communications 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150504 Marketing Measurement |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Pariwisata Syariah |
Depositing User: | Users 2757 not found. |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 00:29 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 00:29 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7231 |
Actions (login required)
View Item |