Nurhidaya, Nurhidaya (2023) Strategi Komunikasi Fundraising Coin a Chance Komunitas Amal Saleh Kota Pare-Pare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.3100.072.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Komunitas CAC merupakan sebuah gerakan sosial yang diawali di Jakarta pada Desember 2008. Melalui gerakan ini, komunitas CAC berusaha mengajak kawan-kawan, kerabat, keluarga, juga para netters (blogger, plurker, facebooker…) untuk mengumpulkan ‘recehan’ atau uang logam yang bertumpuk dan jarang digunakan. Uang yang terkumpul akan ditukarkan dengan ‘sebuah kesempatan’ bagi anak-anak yang kurang mampu agar mereka dapat melanjutkan sekolah lagi. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan metode deskriptif analitis dengan menjadikan manusia sebagai instrumennya, Metode ini digunakan untuk menilai strategi komunikasi fundraising komunitas amal coin a chance. Meskipun lebih kepada penelitian lapangan Namun, penelitian ini juga tidak mengesampingkan studi kepustakaan terutama dalam menyusun teoris. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa strategi komunikator komunitas CaC Menerapkan teori 3 pilar komunikasi retorika yaitu: Ethos dapat dipercaya oleh komunikan, Logos dapat dibuktikan kebenarannya, dan Pathos menyangkut emosional. Adapun strategi pesan yang di sampaikan oleh komunikator yakni antar personal melibatkan emosional dan kepercayaan sedangkan pesan yang disampaikan dalam pihak guru atau karyawan lebih kepada pendekatan keyakinan dan emosional. Strategi pesan dalam kegiatan bazar lebih kependekatan logika dan secara langsung emosional dan kepercayaan akan dirasakan oleh komunikan. Sedangkan untuk strategi saluran atau dalam hal ini menyangkut alat yang digunakan dalam fundraising yakni kontak person bagi komunikator antar personal, drop zone bagi guru, almamater dan logo yang digunakan oleh karyawan serta segala macam alat presentasi yang dibutuhkan dalam seminar juga pembicara yang profesional.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Komunikasi, Fundraising, Coin a Chance Komunitas Amal Saleh |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Users 2757 not found. |
Date Deposited: | 10 Sep 2024 07:00 |
Last Modified: | 10 Sep 2024 07:00 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7073 |
Actions (login required)
View Item |