Dwiyanti, Riska (2022) Branding Produk Industri Rumah Tangga Bolu Cukke di Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
15.3100.021.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (9MB) |
Abstract
Branding produk merupakan salah satu faktor yang diperhatikan dalam melakukan aktivitas pemasaran. Pemasaran merupakan factor penting dalam dunia bisnis sebab pemasaran merupakan strategi yang diterapkan untuk dapat menyampaikan kebaikan dan keunggulan suatu produk barang dan jasa sehingga bias menarik pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan yang sudah lama. Penelitian ini bertujuan untuk strategi branding serta efek pemasaran yang dilakukan terhadap brand usaha Bolu Cukke di KabupatenPinrang. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kualitatif dengan focus penelitian menganalisis strategi branding produk yang diterapkan oleh para pelaku usaha kue bolu cukke di wilayah Kabupaten Pinrang. Teknik analisis data yang digunakan antara lain reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Bolu Cukke 1 Hati Kabupaten Pinrang menerapkan strategi branding produk dengan tiga cara antara lain brand positioning, brand personality atau brand image serta brand identity. Hal tersebut dilakukan untuk mempertahankan konsumen serta menarik konsumen baru. Teori tersebut menyatakan bahwa strategi merek mendefinisikan apa yang seharusnya dicapai suatu brand dalam kaitannya dengan sikap dan perilaku konsumen. Jadi brand strategy adalah suatu manajemen brand yang bertujuan untuk mengatur semua elemen brand dalam kaitannya dengan sikap dan perilaku konsumen.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Users 2757 not found. |
Date Deposited: | 10 Sep 2024 06:36 |
Last Modified: | 10 Sep 2024 06:36 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/7065 |
Actions (login required)
View Item |