Jumriah, Jumriah (2019) Pengaruh metode Peer Lessons terhadap motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran PAI di kelas XI SMAN 5 Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
14.1100.115.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA : Metode peer lessons berupaya mengajak peserta didik untuk belajar secara aktif menggunakan otak, baik untuk menemukan ide pokok dari materi, memecahkan masalah atau mengkorelasikan apa yang mereka pelajari ke dalam masalah dikehidupan mereka. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif korelasional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Random Sampling. Adapun teknik pengumpulan data instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini yakni angket, observasi dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis deskriptif dan inferensial dengan menggunakan aplikasi SPSS 21 dan regresi linear sederhana. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Metode peer lessons yang diterapkan oleh guru dalam proses pembelajaran PAI meningkatkan aktivitas siswa yang dibuktikan dengan hasil angket dari 106 responden dengan nilai 83,7 %. (2) Motivasi belajar peserta didik kelas XI SMAN 5 Pinrang berada pada kategori tinggi yaitu 87.3% yang dibuktikan dengan menganalisis hasil angket dari 106 responden. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan metode peer lessons terhadap motivasi belajar peserta didik kelas XI SMAN 5 Pinrang yang dibuktikan melalui hasil uji hipotesis nilai signifikansi 0.000 ≤ 0.05 maka dapat disimpulkan bahwa H1 diterima dan H0 ditolak serta berdasarkan uji pengaruh yang telah dilakukan bahwa besarnya pengaruh metode peer lessons terhadap motivasi belajar peserta didik sebesar 36.9% dalam artian bahwa 63.1% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 05 Sep 2019 16:51 |
Last Modified: | 05 Sep 2019 16:51 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/702 |
Actions (login required)
View Item |