Selpiana, Selpiana (2024) Eksplorasi Konsep Geometri pada Rumah Adat Bugis Saoraja di Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
2020203884202034.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (8MB) |
Abstract
Pembelajaran matematika di kelas seringkali tidak sesuai harapan. Banyak siswa yang merasa jenuh dan bosan disebabkan strategi pembelajaran yang kurang menarik. Kesulitan tersebut dapat diminimalisir dengan pembelajaran menggunakan konteks budaya yang dikenal dengan istilah etnomatematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi konsep geometri yang terdapat pada rumah adat Bugis Saoraja Sawitto, mengetahui makna filosofis yang terkandung dalam bentuk arsitektur Saoraja Sawitto serta untuk mendesain lintasan pembelajaran geometri dengan menggunakan konteks rumah adat Bugis Saoraja Sawitto. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian etnografi. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis domain dan taksonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat konsep geometri pada rumah adat Bugis Saoraja Sawitto, baik geometri bidang berupa segitiga, persegi, persegi panjang, lingkaran, trapesium dan belah ketupat ataupun geometri ruang berupa limas, kubus, balok, tabung dan prisma. Beberapa diantaranya tidak luput dari makna filosofis yang terdapat didalamnya dan dibuat khusus dengan maksud dan tujuan tertentu. Konsep geometri yang diperoleh pada Saoraja Sawitto dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran kontekstual dalam pembelajaran matematika pada pendidikan formal.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Etnomatematika, Konsep Geometri, Saoraja Sawitto |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Tadris Matematika |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 26 Aug 2024 03:01 |
Last Modified: | 26 Aug 2024 03:01 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6883 |
Actions (login required)
View Item |