Ishak Nada, Muhammad (2023) Qāfiyah Dalam Syair Huwa an-Nūr Karya al-Habib Ali bin Muhammad al-Habsyi. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
18.1500.006 .pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Qāfiyah merupakan kata terakhir pada bait syair, yang dihitung mulai dari huruf terakhir pada bait sampai dengan huruf hidup sebelum huruf sukun yang ada di antara kedua huruf hidup tersebut. Ilmu qawāfī digunakan untuk meneliti sajak dan irama dalam bahasa Arab, khususnya dalam sebuah syair-syair Arab seperti, bentuk qāfiyah, huruf qāfiyah, harakat qāfiyah, nama qāfiyah dan aib qāfiyah. Qāfiyah dalam Syair Huwa an-Nūr karya Habib Ali Muhammad al-Habsyi dengan sajak yang indah memiliki beberapa macam-macam bentuk dan huruf-huruf qāfiyah yang terdapat dalam syair tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui macam-macam bentuk qāfiyah dan huruf-huruf qāfiyah terdapat pada syair Huwa an-Nūr karya Habib Ali Muhammad al-Habsyi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan datanya dimulai dari membaca berulang-ulang tentang qāfiyah yang diteliti, memahami isi-isi qāfiyah yang diteliti, menemukan buku-buku dan skripsi-skripsi yang berkaitan dengan judul penelitian dapat digunakan sebagai bahan referensi, membuat catatan dan menandai macam-macam qāfiyah dan huruf-huruf qāfiyah, pada syair Huwa an-Nūr karya Habib Ali Muhammad al-Habysi. Adapun metode pengolahan datanya menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan macam-macam bentuk qāfiyah dan huruf-huruf qāfiyah, pada Syair Huwa an-Nūr Habib Ali Muhammad al-Habsyi dari segi bentuk kata hanya menggunakan bentuk sebagian kata, kemudian dari segi macam-macamnya menggunakan satu macam qāfiyah yaitu qāfiyah muthlaqah dan bentuk huruf-huruf qāfiyah menggunakan empat huruf qāfiyah yaitu rawiyy, washl, khurūj dan ridf. Tujuan utama adalah untuk membantu pembaca lebih memahami mengenai ilmu qawāfī.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Qāfiyah, Macam-macam bentuk dan huruf, Syair, Huwa an-Nūr
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Bahasa dan Sastra Arab
Depositing User: magang user
Date Deposited: 22 Aug 2024 01:55
Last Modified: 22 Aug 2024 01:55
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6877

Actions (login required)

View Item View Item