Husain, Nur Hasyisah (2024) Implementasi Pappaseng To Riolo Dalam Pembentukan Karakter Masyarakat Di Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
17.1400.033.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Implementasi pappaseng to riolo dalam pembentukan karakter masyarakat di Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare. Diterapkan oleh masyarakat khususnya orang tua yang berperan penting dalam menerapkan budaya pappaseng to riolo itu sendiri Permasalahan penelitian ini yaitu karena kurangnya pemahaman tentang pappaseng di kalangan masyarakat sehingga budaya ini lambat laun akan hilang yang menjadi alasan penelitian ini dilakukan. Rumusan permasalahan yaitu bagaimana bentuk implementasi pappaseng to riolo Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare dan bagaimana upaya pembentukan karakter melalui pappaseng to riolo pada masyarakat Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare. Peneliti menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Data dalam penelitian ini bersumber dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini yaitu tokoh agama dan masyarakat. Landasan teori yang digunakan ialah teori Interaksi Simbolik dan Pembentukan Karakter. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Bentuk implementasi Pappaseng To Riolo pada masyarakat Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare. Diterapkan oleh masyarakat khususnya orang tua yang berperan penting dalam menerapkan budaya pappaseng to riolo itu sendiri. Ada lima nilai-nilai moral dari pappaseng to riolo yaitu: lempu, getteng, asitinajang, ammacang, siri na pesse. Jadi dari lima nilai tersebut kita dapat jadikan sebagai pedoman hidup. Karena pappaseng tidak hanya mengajarkan tentang budaya leluhur tetapi mengajarkan pula tentang norma keagamaan. Upaya pembentukan karakter melalui Pappaseng To Riolo pada masyarakat Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare. Menunjukkan bahwa proses penyebarannya dapat melalui sarana dakwah ataupun melalui peran orang tua dan guru di sekolah. Cara pengungkapannya sangat bervariasi seperti halnya warekkada, elong, dan pamali. Apalagi pappaseng to riolo tidak bertentangan dengan agama Islam. Dapat dijadikan pedoman hidup sehari-hari bagi masyarakat bugis. Agar selalu tetap terjaga dan budaya pappaseng dapat dikenal dan lebih diketahui oleh banyak masyarakat, sehingga budaya pappaseng to riolo tidak hilang seiring perkembangannya zaman.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Pappaseng To Riolo, Pembentukan Karakter.
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: magang user
Date Deposited: 21 Aug 2024 05:37
Last Modified: 21 Aug 2024 05:37
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6864

Actions (login required)

View Item View Item