Sari, Eka Purnama (2024) Analisis Framing Pemberitaan Media Online Terhadap Kasus Pelecehan Istri Ferdy Sambo (Putri Candrawathi). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.3600.003.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Pokok permasalah dalam penelitian ini adalah bagaimana Detik.com dalam membingkai berita Pelecehan Istri Ferdy Sambo (Putri Candrawathi) dengan menggunakan Teori Zhongdang Pan dan Gerald M.Kosicki Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, dengan fokus penelitian pada pemberitaan kasus Pelecehan Istri Ferdy Sambo (Putri Candrawathi) yang dimuat di Detik.com edisi Agustus 2022. Dari total 305 total berita yang di kumpulkan peneliti mengambil lima sampel berita untuk dianalisis. Analisis data dengan melihat melihat empat aspek yang disebutkan Zhongdang Pan dan Gerald M.Kosicki yaitu sintaksis, skrip, tematik, dan retoris. Berdasarkan hasil analisis framing model Zhongdang Pan dan Gerald M.Kosicki terhadap berita Pelecehan Putri Candrawathi di Detik.com, penulis mengambil kesimpulan bahwa pembingkaian berita Detik.com yang cenderung tidak membenarkan pelecehan yang dilakukan Brigadir J terhadap Putri Candrawathi. Terlihat detikcom menjadikan headline pernyataan yang tidak membenarkan kasus pelecehan tersebut seperti LPSK Bahkan pihak dari Brigadir J. Selain itu, Pada struktur skrip menggunakan unsur 5W+1H secara lengkap. Dalam mengisahkan berita detikcom selalu menekankan pada unsur why, di mana kelima berita tersebut menceritakan dari penyebab Polisi menghentikan Penyelidikan, penyebab tolakan perlindungan dari LPSK, hingga penyebab putri menjadi tersangka. Detik.com menuliskan peristiwa secara detail dan panjang sehingga secara tematik, Detik.com menggunakan koherensi atau kata penguhubung secara beragam. Selain Itu, Dilihat dari struktur retoris yakni bagaimana cara wartawan menekankan fakta. Detik.com melakukan penekanan makna terdapat pada beberapa unsur, seperti pilihan kata kata akal-akalan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Framing, Media Online, Detik.com
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Jurnalistik Islam
Depositing User: magang user
Date Deposited: 07 Aug 2024 06:31
Last Modified: 07 Aug 2024 06:31
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6658

Actions (login required)

View Item View Item