Reski SPR, Reski SPR (2024) Strategi Manajemen Konflik Dalam Membangun Harmonisasi Beragama Di Masyarakat Towani Tolotang Di Kacamatan Tellu Limpoe Kabupaten Sidrap. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
19.3300.034.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Strategi manajemen konflik merupakan langkah-langkah yang diambil oleh pihak berkonflik dalam mengarahkan konflik sehingga konflik dapat mereda. Salah satu pemicu konflik adalah karena perbedaan agama. Di Kelurahan Amparita terdapat satu kelompok Agama yaitu To Wani Tolotang, mereka hidup berdampingan dengan masyarakat muslim. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktek strategi manajemen konflik yang selama ini diterapkan oleh masyarakat di Amparita. Penelitian ini menggunakan teori konflik Lewis A. Coser dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian ini berlokasi di Kelurahan Amparita Kabupaten Sidrap. Fokus pada penelitian ini adalah strategi manajemen konflik yang selama ini diterapkan oleh masyarakat di kelurahan Amparita kabupaten Sidrap. Jenis data yang digunakan adalah hasil dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data pada penelitian ini adalah triangulasi dan uji kepastian data (confirmability). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Konsep keberagaman masyarakat Towani tetap sesuai ajaran Toriolota (orang terdahulu). Dimana mereka meyakini adanya kekuasaan tertinggi yaitu Dewwata Sewwae. Penghormatan mereka kepada Dewata Seuwae dilakukan dengan “Molaleng” yang terdiri dari ritual Mapprenre Nanre, Tudang Sipulung, dan Sipulung. Adapun penerapan strategi manajemen konflik yaitu; mempertemukan pihak yang berkonflik, melakukan negosiasi dan obsurpation. Selain itu, ada tindakan menarik diri dari konflik dan melibatkan pihak ketiga atau kepolisisan untuk mendamaikan mereka yang terlibat konflk. Masyarakat To Wani Tolotang dan Masyarakat Muslim serta elemen pemerintah bergerak untuk menciptakan lingkungan harmonis di Amparita.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Amparita, Strategi manajemen konflik; To wani Tolotang |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Manajemen Dakwah |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 07 Aug 2024 03:35 |
Last Modified: | 07 Aug 2024 03:35 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6648 |
Actions (login required)
View Item |