Fitrahdayanti, Ika (2024) Difusi Inovasi Pengembangan Desa Wisata di Malimpung Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
17.3100.009.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (9MB) |
Abstract
Desa Malimpung merupakan desa yang memiliki banyak potensi-potensi objek wisata. Banyaknya potensi objek wisata di desa ini membuat Pemerintah Desa berinisiatif untuk memanfaatkan kekayaan alam tersebut dengan menjadikannya Desa Wisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Pemerintah Desa Malimpung Menerapkan Difusi Inovasi dalam pengembangan Desa Wisata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dekriptif kualitatif merupakan penelitian lapangan yang datanya diperoleh dari informan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi, serta instrument penelitian yang berupa pedoman wawancara. Penelitian ini menggunakan teori E.M Rogers mengenai difusi inovasi dan teori Harold Lasswell mengenai ilmu komunikasi Who Say, What In Which Chanel To Whom With What Effeck. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Tahapan difusi inovasi pada tahapan pertama yaitu pembentukan pengetahuan, dengan munculnya sebuah pengetahuan pemerintah desa untuk memanfaatkan kekayaan alamnya, mengadakan diskusi pada media tatap muka yang dilakukan untuk mengomunikasikan inovasi baru dalam pengembangan desa, tahapan kedua yaitu Persuasi, Masyarakat dibujuk untuk ikut andil dalam pengembangan ini dengan pertimbangan mendapatkan keuntungan dari pengembangan desa wisata ini. Tahapan ketiga, yaitu tahapan pengambilan keputusan untuk membangun Desa Malimpung sebagai salah satu desa wisata di Kabupaten Pinrang. Tahapan keempat yaitu Implementasi, aktor yang terlibat adalah Pemerintah Desa sebagai si pemilik inovasi kermudian BUMDes dan Masyarakat Desa sebagai adopter dari sebuah inovasi tersebut., kemudian melakukan beberapa pembangunan objek wisata. Tahapan kelima yaitu konfirmasi, Pemerintah Desa juga dapat mengonfirmasi bahwa masyarakat Desa Malimpung benar-benar ikut andil dalam pengembangan desa wisata ini. Penggunaan media pada tahapan difusi yang dilakukan oleh pemerintah Desa serta Masyarakat Desa Malimpung yakni melakukan diskusi secara langsung terlebih dahulu, guna membahas pengembangan desa wisata ini, menggunakan media sosial seperti Instagram, Facebook, Youtube untuk menginformasikan pengembangan desa wisata ini, serta menggunakan reklame atau baliho guna sebagai jembatan pengetahuan pengendara yang sedang lewat untuk menginformasikan desa wisata tersebut. Isi pesan media tersebut merupakan sebuah pesan yang mengajak orang-orang luar daerah untuk berkunjung ke Desa Malimpung. Mengetahui efek yang ditimbulkan dari penggunaan media tersebut.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Divusi Inovasi, Strategi Media Komunikai, Pengembangan Desa Wisata |
Divisions: | Pascasarjana > Program Studi Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 07 Aug 2024 02:33 |
Last Modified: | 07 Aug 2024 02:33 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6624 |
Actions (login required)
View Item |