Nurlina, Nurlina (2024) Penerapan Program Acara Ada- Ada To Panrita Pada Youtube Iain Parepare Terhadap Penguatan Moderasi Beragama Pada Mahasiswa IAIN Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
18.3100.057 NURLINA.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Moderasi beragama diperlukan untuk menjaga keharmonisan antara beragama dan kewajiban berbangsa dan bernegara di salah satunya lingkungan kampus. Moderasi beragama dalam hal ini, kita memoderasikan cara pandang, sikap, dan praktik beragama yang kita peluk sesuai dengan kondisi dan situasi sepanjang tidak bertentangan dengan prinsip-prinsip ajaran agama. Moderasi beragama adalah konsepsi yang dapat membangun sikap toleran dan rukun guna memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran program acara ada-ada to panrita dan untuk mengetahui penerapan dan penguatan moderasi beragama pada mahasiswa IAIN Parepare. Penelitian ini, menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif yang berkarakteristik alamiah dari fenomena yang terjadi di lapangan yang menitik beratkan pada kualitasnya. Teknik pengumpulan data teknik observasi, wawancara, serta dokumentasi. Analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program acara ada ada to panrita merupakan program yang menarik dengan pembahasan dari pemateri yang tentunya adalah to panrita atau orang yang memiliki kapasitas terkait pemahaman tentang agama. Dengan adanya program acara ada ada to panrita ini dapat memberikan pencerahan, pemahaman dan pemikiran-pemikiran secara luas tentang agama islam yg sesungguhnya secara moderat. Sehingga program acara ini dijadikan media dakwah untuk menggerakkan moderasi beragama. Penerapan Moderasi Beragama pada mahasiswa IAIN Parepare memberikan pemahaman yang baik terhadap moderasi beragama, dengan sikap saling menghargai sehingga toleransi dalam hidup beragama dapat berjalan berbarengan serta saling mendukung, memaknai arti sebuah perbedaan, melindungi hak-hak keyakinan bersama serta dapat mewujudkan rasa perdamaian di kehidupan masyarakat. Peran pihak kampus dalam menumbuhkan rasa moderasi beragama pada mahasiswa IAIN Parepare yaitu dengan cara menanamkan ajaran agama kepada para mahasiswa, mendampingi, memberikan pelatihan, serta melakukan sosialisasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Mahasiswa, Moderasi Beragama
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: magang user
Date Deposited: 06 Aug 2024 07:49
Last Modified: 06 Aug 2024 07:49
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6606

Actions (login required)

View Item View Item