Rahmadani, Syami (2024) Perilaku Keuangan pada Pelaku Rumah Tangga dalam Menggunakan E-Wallet Ditinjau dari Manajemen Keuangan Syariah Di Kota Parepare Sulawesi Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
19.2900.051.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan keuangan dan Sikap Keuangan. Serta perilaku keuangan pada pelaku rumah tangga dalam menggunakan E-wallet ditinjau dari manajemen keuangan syariah di Kota Parepare Sulawesi selatan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan desain fenomenalogi. Data dalam penelitian ini di peroleh dari data primer dan data sekunder. Teknik pengolahan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Pengetahuan keuangan pelaku rumah tangga dalam menggunakan E-wallet menunjukkan pengetahuan yang baik mengenai E-wallet, meskipun tidak memahami konsep E-wallet secara umum, tidak menabung dan menggunakan fitur pinjaman di E-wallet, lebih memilih menggunakan asuransi pada lembaga keuangan daripada E-wallet, lebih memilih untuk berinvestasi dalam bentuk aset fisik seperti emas. 2) Sikap keuangan pada pelaku rumah tangga dalam menggunakan E-wallet mencerminkan sikap keuangan yang baik dalam mengatur keuangan sehari-hari serta sikap keuangan dalam hal perencanaan, penghematan serta manajemen keuangan pada persiapan rumah tangga dengan baik. 3) Perilaku keuangan pelaku rumah tangga dalam menggunakan E-wallet ditinjau dari manajemen keuangan syariah menunjukkan perilaku keuangan yang telah sesuai dengan prinsip manajemen keuangan syariah dimana pelaku rumah tangga telah mengalokasikan keuangannya pada instrument zakat, infaq dan sedekah walaupun tidak dengan menggunakan E-wallet dan telah mengimplementasikan seluruh prinsip manajemen keuangan untuk hidup sederhana dan tidak mengeluarkan anggaran rumah tangga secara konsumtif.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perilaku Keuangan, Pelaku Rumah Tangga, E-Wallet |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 06 Aug 2024 07:10 |
Last Modified: | 06 Aug 2024 07:10 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6599 |
Actions (login required)
View Item |