Hasana, Nur (2024) Optimalisasi Manajemen Zakat Konsumtif Pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Enrekang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
19.2700.023.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (21MB) |
Abstract
Keterbatasan yang dimiliki BAZNAS Kabupaten Enrekang dari segi pengumpulan maupun pendistribusian karena diakibatkan oleh beberapa faktor sehingga BAZNAS mengakui belum mencapai optimal dalam manajemen atau pengelolaan zakat. Skripsi ini bertujuan untuk: mengetahui bagaimana upaya yang dilakukan BAZNAS Kabupaten Enrekang dalam mengoptimalkan manajemen zakat konsumtif dan untuk menganalisis kendala apa saja yang dihadapi oleh BAZNAS Kabupaten Enrekang mengenai zakat konsumtif dan solusi yang dilakukan. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan deskriptif dengan metode penelitian lapangan (field research). Sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer dan sekunder, teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan dalam uji keabsahan data yang digunakan yaitu credebility, transferability, dan confirmability, adapun teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Upaya BAZNAS Kabupaten Enrekang yaitu untuk meningkatkan sistem layanan, baik secara online maupun offline, memperkuat mengadakan sosialisasi, bekerjasama dengan Unit Pengumpulan Zakat di Kecamatan, dan mengevaluasi kinerja amil agar pengelolaan zakat bidang pengumpulan dan pendistribusian berjalan baik. 2) Kendala yang dihadapi BAZNAS Kabupaten Enrekang sehingga belum optimal ialah pemahaman masyarakat yang masih minim, kurangnya kesadaran masyarakat dan dana yang terkumpul belum mencapai target sehingga berpengaruh pada penyaluran dana zakat konsumtif karena mustahik masih banyak yang layak untuk mendapatkan dana zakat. Solusi yang dilakukan BAZNAS Kabupaten Enrekang yaitu dengan mengutamakan sosialisasi sebagai kegiatan untuk memperkuat zakat dan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya untuk berzakat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Optimalisasi, Manajemen, Zakat Konsumtif, BAZNAS |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 05 Aug 2024 07:17 |
Last Modified: | 05 Aug 2024 07:17 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6563 |
Actions (login required)
View Item |