Handayani, Irma (2024) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Penetapan Harga Telur Ayam di Desa Tanete Kabupaten Sidenreng Rappang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2200.020.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang tinjauan hukum Islam terhadap penetapan harga telur ayam di Desa tanete Kabupaten Sidenrang Rappang. Permasalahan dalam penelitian ini (1) Sistem penetapan harga telur ayam di Desa Tanete Kabupaten Sidenreng Rappang. (2) Tinjauan hukum Islam terhadap sistem penetapan harga telur ayam di Desa Tanete Kabupaten Sidenreng Rappang. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field research) dengan menggunakan pendekatan studi kasus yang bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan menganalisis data menggunakan cara redukasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini juga di tinjau ke dalam hukum Islam. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) Sistem penetapan harga telur ayam di Desa Tanete Kabupaten Sidenreng Rappang, peternak dan pedagang memberikan harga standar (harga umum) dengan kualitas yang baik. Dan jika terjadi ketidakstabilan harga telur ayam dapat dilihat dari bagaimana cara peternak dan pegadang bisa saling mempelajari keadaan permintaan dan penawaran dari para konsumen, dan kedua pihak bisa saling mengerti dan saling menguntungkan di banding telur tersebut beresiko tidak laku/rusak. (2) Tinjauan hukum Islam terhadap sistem penetapan harga telur ayam di Desa Tanete Kabupaten Sidenreng Rappang adalah peternak maupun pedagang sudah memiliki kepribadian yang baik dan jujur. Dalam menetapkan harga tidak semata-mata untuk kepentingan sendiri melainkan untuk kepentingan bersama. Dilihat dari diterima atau tidaknya dalam penetapan hukum Islam maka penetapan harga telur ayam mubah atau boleh karena lebih banyak mendatangkan manfaat dibandingkan mudharat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Hukum Islam, Penetapan, Harga.
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 02 Aug 2024 03:54
Last Modified: 02 Aug 2024 03:54
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6487

Actions (login required)

View Item View Item