Putra, Arya Nirwansyah Dwi (2021) Penerapan Sistem Akad Sirkah Dalam Bisnis Waralaba Hisana Di Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
14.2200.150.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Bisnis waralaba (franchise) dalam pendekatan sistem Hukum ekonomi Islam, yang bercerita tentang konsep bisnis waralaba yang merupakan suatu konsep usaha yang dilakukan dengan jalan pemasaran atau pendistribusian barang atau jasa, kepada konsumen sebagai bentuk ekspansi (perluasan usaha), dengan menawarkan atau mewaralabakan usahanya tersebut kepada calon pihak kedua yakni terwaralaba (franchisee), dan pihak yang mewaralabakan usahanya tersebut disebut pewaralaba (franchisor). Lalu kemudian kedua pihak tersebut melakukan kerjasama dan di dalamnya masing-masing berjanji, seperti kerugian maupun keuntungan dibagi dan ditanggung bersama, sebagai sebuah bentuk komitmen dalam menjalin kerjasama, dan pada akhirnya disebut sebagai perjanjian usaha. Oleh karenanya, pertanyaan yang kemudian muncul, apakah dengan pendekatan sistem ekonomi Islam, konsep bisnis waralaba tersebut dianggap sesuai dengan konsep bisnis Islam? Metode yang digunakan adalah metode pendekatan syar’i, yuridis, historis dan sosiologis serta teknik pengumpulan data dengan cara induktif, deduktif, dan komparatif yang penyelesaiannya melalui penelitian kepustakaan (library research). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa Perjanjian Waralaba Hisana Fried Chicken parepare tidak bertentangan dengan syariat islam. Tentunya dengan catatan bahwa obyek perjanjian waralaba tersebut tidak merupakan hal yang dilarang dalam syariat Islam. Kalau sekiranya yang diwaralabakan tersebut obyeknya merupakan hal yang dilarang dalam syariat Islam (misalnya, makanan dan minuman yang haram) maka otomatis perjanjian tersebut bertentangan dengan syari’at Islam. Hisana Cabang Parepare juga menerapkan hubungan kemitraan yang berbentuk syirkah yang mana setiap pihak memiliki keuntungan dan resiko masing-masing, namun dibalik kerja sama ini, penerima waralaba akan merasa diuntungkan dikarenakan akan mendapatkan usaha dengan nama yang sudah tersebar luas sehingga lebih mudah dalam menjalankan usaha tersebut serta mendapatkan imbalan berupa fee dan bonus persantase. Dengan kata lain syirkah yang dilakukan oleh Hisana cabang Parepare baik dari segi aspek hak cipta, pemberian royalty hingga kemitraan sangat menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam hukum ekonomi Islam. Serta sistem kerja sama yang dilaksanakan oleh Hisana merupakan perkembangan dari syirkah mudharabah maupun syirkah amlak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Waralaba, Syirkah, Hukum Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 02 Aug 2024 03:00
Last Modified: 02 Aug 2024 03:00
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6462

Actions (login required)

View Item View Item