Salam, Nur Zakina (2023) Efektivitas Gratitude Journal Terhadap Tingkat Ketenangan Jiwa Mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam IAIN Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.3200.069.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (22MB)

Abstract

Ketenangan jiwa adalah sumber bagi kebahagiaan. Seseorang individu tidak akan mengalami perasaan yang bahagia ketika jiwanya tidak tenang atau gelisah. Usaha yang dilakukan untuk meningkatkan ketenangan jiwa yaitu menerapkan Gratitude Journal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan sebelum dan sesudah diberikan gratitude journal terhadap tingkat ketenangan jiwa mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam IAIN Parepare. Rancangan penelitian ini memakai pre- eksperimental dengan one group pre test-post test design. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 11 orang mahasiswa BKI IAIN Parepare. Hasil dari pemberian perlakuan (gratitude journal) dianalisis menggunakan uji Man Whitney. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan bantuan program SPSS versi 25. Untuk melihat efektifitas gratitude journal terhadap tingkat ketenangan jiwa menggunakan analisis N-Gian skor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gratitude journal efektif dalam meningkatkan ketenangan jiwa mahasiswa. Berdasarkan dari data yang ditemukan menyatakan bahwa nilai Sig. (0.00) < 0.05 maka keputusannya adalah Ha diterima dan H0 ditolak. Berdasarkan uji N-Gain skor, nilai N -gain skor sebesar 37,82 yang artinya efektivitas gratitude journal masuk pada kategori sedang. Hal ini berarti bahwa gratitude journal efektif dalam meningkatkan ketenangan jiwa mahasiswa. Gratitude journal sebagai metode yang dapat diimplementasikan pada permasalahan keseharian dalam meningkatkan ketenangan jiwa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Gratitude Journal, Ketenangan Jiwa
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: magang user
Date Deposited: 01 Aug 2024 03:03
Last Modified: 01 Aug 2024 03:03
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6447

Actions (login required)

View Item View Item