Muis, Rasmiati (2019) Model Kepemimpinan dalam Meningkatkan Prestasi Kerja Karyawan pada Kementerian Agama Kab. Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
14.3300.013.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (10MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA : Model kepemimpinan adalah suatu cara untuk memengaruhi dan membimbing orang sedemikian rupa sehingga mendapat kepatuhan dan keikhlasan dalam menunaikan tugasnya. Kepemimpinan tersebut adalah proses memengaruhi dengan satu arah, karena pemimpin memiliki kualitas-kualitas tertentu dalam mencapai tujuan yang ingin dicapainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana model kepemimpinan dalam meningkatkan prestasi kerja karyawan pada Kementerian Agama Kab.Pinrang. penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, pendekatan kualitatif adalah sebuah penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata, tertulis, atau lisan orang, dan perilaku yang dapat diamati. Teknik yang digunakan yaitu teknik pengumpulan data yaitu obsevasi, wawancara dan dokumentasi. Kepemimpinan yang diterapkan Kementerian Agama Kab. Pinrang yaitu model kontinuum otokratik-demokratik, model interaksi atasan-bawahan, model pimpinan peran serta bawahan. Kepemimpinan Kementerian Agama Kab. Pinrang dilandasi lima nilai budaya kerja yaitu integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung Jawab, dan keteladanan. Model kepemimpinan yang diterapkan tersebut dapat meningkatkan prestasi kerja karyawannya, terbukti dengan perhargaan yang diperoleh Kantor Kementerian Agama Kab. Pinrang berupa piagam dan piala serta kepuasan yang dirasakan masyarakat yang melakukan pengurusan di Kantor tersebut. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pinrang juga menerapkan 4 karakteristik kepemimpinan Rasulullah yaitu shiddiq, amanah, tabligh, dan fhatonah dalam melaksanakan tugas yang diembannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Manajemen Dakwah |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 25 Aug 2019 23:02 |
Last Modified: | 25 Aug 2019 23:02 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/644 |
Actions (login required)
View Item |