Hamdah, Nur (2023) Integrasi Sifat Warani dalam Pembelajaran IPS Terhadap Pembentukan Karakter Peserta Didik di UPTD SMP Negeri 1 Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.1700.0011.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) |
Abstract
Warani artinya berani atau pemberani yang dimana sifat yang dimiliki setiap individu atau seseorang untuk menegakkan suatu kebenaran dalam praktek kehidupan bermasyrakat tidak jarang berhadapan dengan berbagai tantangan yang mengahadang kebenaran. Warani menghasilkan tindakan tegas, insiatif dan keberanian. Warani dalam perilaku seperti ditunjukan prilaku pribadi yang digambarkan dalam mencapai sesuatu yang di ingin seseorang yang sifatnya positif dan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengintegrasian sifat warani dalam pembelajaran IPS terhadap pembentukan karakter peserta didik di UPTD SMP Negeri 1 Parepare. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan dalam mengumpulkan data menggunkan jenis penelitian lapangan (field research). Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian dikemukakan bahwa pengintegrasian sifat warani dalam pembelajaran IPS terhadap pembentukan karakter peserta didik di UPTD SMP Negeri 1 Parepare menunjukan bahwa sifat dan perilaku peserta didik dalam membentuk tameng dalam dirinya bagaimana peserta didik mampu mengontrol rasa takut, rasa hormat dan percaya diri dalam proses pembelajaran. Selain itu dampak dari pengintegrasian sifa warani terhadap pembentukan karakter peserta didik yang dimana dapat mengembangkan potensinya, mampu menerapkan perilaku baik tanpa rasa takut yang bersifat universal dan religi, menanamkan jiwa kepemimpinan dan tanggung jawab peserta didik, mandiri, berani berargumen serta berani membangun kelompok belajarnya, mengembangkan lingkungan belajar yang aman, penuh kreatif, serta dengan rasa solidaritas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sifat Warani, Pembelajaran IPS, Pembentukan Karakter |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 29 Jul 2024 07:30 |
Last Modified: | 29 Jul 2024 07:30 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6388 |
Actions (login required)
View Item |