Riska, Riska (2023) Over Kapasitas Narapidana Di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Kota Pare-Pare Dalam Perspektif Fiqh Jinayah. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.2500.040.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) |
Abstract
Penelitian skripsi ini membahas tentang over kapasitas narapidana dilembaga Pemasyarakatan kelas II B kota parepare dalam perspektif fiqh jinayah. Penelitian ini fokus terhadap 2 (dua) faktor permasalahan di antaranya (1) Apa yang menjadi faktor penyebab terjadinya over kapasitas dilembaga pemasyarakatan kelas II B kota parepare. (2) Bagaimanakah upaya penanganan over kapasitas didalam lembaga pemasyarakatan kelas II B kota parepare dalam perspektif fiqh jinayah. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan solusi penanganan over kapasitas dilembaga pemasyarakatan kelas II B kota parepare. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi serta mengolah data-data yang di peroleh dari lokasi penelitian. Sumber data adalah pegawai lapas kelas II B kota parepare. Hasil peneliian ini menunjukkan bahwa faktor utama penyebab over kapasitas dikota parepare yaitu Kriminalitas, faktor mudahnya seseorang di tahan ketika di sangka atau didakwa melakukan tindak pidana, korupsi dan kasus penyalahgunaan narkotika, dan SOP. Upaya penanganan over kapasitas dikota parepare yaitu untuk menjalankan program reintegrasi sosial sebagai jamgka panjang untuk mengurangi over kapasitas, menjaga dan melindungi kesehatan fisik dan mental warga binaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Over kapasitas, Narapidana, Lembaga Pemasyarakatan kelas II B Kota Parepare. |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Pidana Islam |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 22 Jul 2024 07:19 |
Last Modified: | 22 Jul 2024 07:19 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6141 |
Actions (login required)
View Item |