Khaliq, Muh Al (2023) Dampak Sosial Ekonomi Mayarakat Maiwa Kabupaten Enrekang TerhadapKeberadaan PT. Perkebunan Nusantara. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2300.095.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguraikan dampak sosial ekonomi yang dialami oleh masyarakat Maiwa terhadap keberadaan PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang dan untuk menganalisa perspektif ekonomi Islam terhadap dampak yang ditimbulkan oleh PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif dimana informan penelitian yaitu pihak pengelolah PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang, dan juga kepada pihak-pihak masyarakat di Kecamatan Maiwa terkait dengan adanya dampak sosial ekonomi keberadaan PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang.Pada saat pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk menganalisis data peneliti menggunakan teknik analisis koding. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Keberadaan PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang memberikan dampak sosial ekonomi berupa meningkatnya pendapatan masyarakat, memberikan kesejahteraan pada masyarakat, bertambahnya jumlah penduduk, menyerap tenaga kerja, dan berkembangnya struktur ekonomi, hal tersebut dikarenakan kehadiran PT. (2) Perspektif ekonomi Islam terhadap dampak yang ditimbulkan oleh PT. Perkebunan Nusantara XIV di Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang yaitu tauhid, memberikan kemaslahatan, dan memberikan kehidupan yang sejahtera. Tetapi tidak memberikan sikap bertanggung jawab dan tidak berlaku adil.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Dampak Sosial Ekonomi dan Perspektif Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 18 Jul 2024 03:08
Last Modified: 18 Jul 2024 03:08
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/6000

Actions (login required)

View Item View Item