Angreni, Reni (2023) Strategi Keberlanjutan Bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah pasca Pandemi di KoParepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2300.080.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah sektor ekonomi nasional yang paling strategis dan menyangkut hajat hidup orang banyak sehingga menjadi tulang punggung perekonomian Nasional. Namun pada sekitaran awal 2020 ini di Indonesia terserang wabah penyakit yang di sebut Covid-19. Pandemi Covid-19 yang terjadi secara global tentu saja berdampak terhadap sector perekonomian. Terutama pada Pelaku UMKM yang menyebabkan pendapatan mereka menurun secara drastis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak yang dirasakan pelaku UMKM pada masa pandemi covid-19 dan strategi untuk melanjutkan bisnisnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Sumber data pada penelitian ini yaitu 1 pelaku usaha mikro, 2 pelaku usaha kecil serta 1 pelaku usaha menengah. Uji keabsahan data menggunakan uji kredibilitas dengan Triangulasi Sumber dan Triangulasi Teknik. Teknik analisis data yang digunakan yakni reduksi data, penyajian data, verivikasi dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa keadaan bisnis UMKM pada masa pandemi di Kota Parepare mengalami keterpurukan dengan menurunnya pendapatan yang sangat drastis. Hal ini disebabkan berkurangnya aktivitas yang dilakukan diluar rumah, kesulitan dalam memperoleh bahan baku karena terjadi kendala transportasi, yang disebabkan oleh Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan juga kepercayaan masyarakat yang turun akibat bencana Covid-19 terhadap produk yang ada di luar. Adapun strategi keberlanjutan bisnis UMKM pasca pandemi Covid-19 untuk mempertahankan dan meningkatkan pendapatanya pasca pandemi Covid-19, yaitu dalam tata kelola keuangan untuk menjaga keuangan agar tetap stabil para pelaku UMKM melakukan promosi melalu media sosial, para pelaku UMKM memanfaatkan teknologi dalam memperluas jangkauan usahanya agar bisa di minati oleh masyarakat secara luas. Teknologi digital sebagai platform dalam proses keberlangsungan kegiatan UMKM. Penguatan teknologi digital untuk mendukung aktivitas ekonomi UMKM. Serta mengambil bantuan pembiayaan baik di bank konvensional maupun syariah. untuk tetap bisa bertahan dan melanjutkan bisnisnya pasca Pandemi. Kebanyakan responden memilih menggunakan pembiayaan KUR yang memang di khususkan untuk pelaku UMKM, namun ada juga yang melakukan kerjasama dengan investor untuk menjadi pemberi modal 100% di outlet barunya dan menggunakan sistem bagi hasil untuk pembagian keuntungannya dengan akad musyarakah demi menghindari yang namanya riba.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pandmi Covid-19, UMKM dan Strategi Keberlanjutan Bisnis
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 18 Jul 2024 02:59
Last Modified: 18 Jul 2024 02:59
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5983

Actions (login required)

View Item View Item