Surya, Surya (2023) Efektivitas Penyaluran Pembiayaan KPR Syariah Bersubsidi Pada Bank BTN KCP Syariah Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2300.072.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Pembiayaan KPR Syariah Bersubsidi merupakan pembiayaan yang bertujuan untuk memberi kemudahan kepemilikan rumah yang layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Apabila penyaluran pembiayaan KPR bersubsidi tidak sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan, maka dapat memberi peluang terjadinya penyimpangan. Oleh karena itu, diperlukan penyaluran pembiayaan yang efektif. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui apakah penyaluran pembiayaan KPR Syariah Bersubsidi berjalan efektif (2) Untuk mengetahui tingkat efektivitas pembiayaan KPR syariah bersubsidi. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif deskriptif. Perolehan data berasal dari penyebaran kuesioner, dan studi kepustakaan. Peneliti membagikan kuesioner kepada 98 nasabah pembiayaan KPR syariah bersubsidi. Tingkat persentase efektivitas penyaluran pembiayaan pada penelitian ini di ukur dengan menggunakan metode Artificial Neural Network (ANN). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Penyaluran pembiayaan KPR Syariah Bersubsidi pada Bank BTN KCP Syariah Parepare dari aspek kegunaan, ketepatan sasaran, ruang lingkup, efektivitas biaya, efektivitas waktu, dan akuntabilitas dinyatakan efektif (2) Berdasarkan hasil perhitungan dengan metode ANN, penyaluran pembiayaan KPR Syariah Bersubsidi efektif dengan persentase sebesar 0.9406 atau 94.06%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pembiayaan, KPR, Subsidi, Artifical Neural Network
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 18 Jul 2024 02:58
Last Modified: 18 Jul 2024 02:58
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5982

Actions (login required)

View Item View Item