SUHRIATI, SUHRIATI (2023) MANAJEMEN KOMUNIKASI ISLAM CAMAT MAIWA DALAM MENINGKATKAN KEDISIPLINAN PEGAWAI DI KABUPATEN ENREKANG. Masters thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
TESIS_SUHRIATIOK2120203870133016.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
Tesis ini membahas tentang manajemen komunikasi Islam Camat Maiwa dalam Meningkatkan Kedisiplinan Pegawai di Kabupaten Enrekang. Kedisiplinan yang dimaksud adalah kedisiplinan waktu dan kinerja pegawai dalam menjalankan tanggung jawabnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tingkat kedisiplinan pegawai, manajemen komunikasi Islam yang diterapkan Camat Maiwa dalam meningkatkan kedisiplinan pegawainya dan dampak dari manajemen komunikasi Islam yang diterapkan Camat Maiwa . Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang bercorak field research yang bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena objektif yang sementara teradi. Sumber data primernya adalah Camat Maiwa dan jajarannya serta beberapa masyarakat di lingkup kecamatan Maiwa dan sumber data sekundernya didapatkan melalui beberapa referensi seperti buku ilmiah, jurnal dan tesis. Instrument penelitian ini adalah peneliti sendiri adalah peneliti sendiri dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa pedoman observasi, pedoman wawancara, alat dokumentasi dan field note. Teknik pengolahan analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik pengujian keabsahan data yang digunakan adalah teknik trianggulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Tingkat kedisiplinan pegawai di Kantor Wilayah Kecamatan Maiwa, sesuai dengan teori tindakan sosial dari Max Weber, dimana tindakannya berdasarkan kebiasaan, kondisi emosional, rasional dan nilai yang mengandung kemaslahatan bersama serta kedisiplinan waktu dan kinerjanya tergolong baik, karena tindakannya yang taat dan patuh terhadap aturan yang telah ditetapkan serta tanggung jawabnya dapat diselesaikan dengan tepat, didukung oleh ketanggapannya dalam merespon dan memberikan pelayanan pada masyarakat; 2) Manajemen komunikasi Islam yang diterapkan Camat Maiwa dalam meningkatkan kedisiplinan pegawainya, sesuai dengan teori logika pesan dari Barbara O‟Keefe, dimana teknik desain pesannya berdasarkan logika ekspresif, konvensional dan retorika yang baik, didukung oleh penerapan etika dan prinsip komunikasi Islam; 3) Dampak manajemen komunikasi yang diterapkan Camat Maiwa dalam meningkatkan kedisiplinan pegawainya adalah; a) meningkatnya kedisiplinan; b) komunikasi efektif dan harmonis; c) tentram, aman dan sejahtera; d) motivasi yang tinggi, dan; e) percaya diri. Melalui penelitian ini, ditemukan bahwa teknik komunikasi yang terapkan Camat Maiwa dalam meningkatkan kedisiplinan pegawai di Kabupaten Enrekang adalah teknik komunikasi ekspresif berdasarkan Qaulan Ma‟rufa.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen, Komunikasi Islam, Kedisiplinan. |
Divisions: | Pascasarjana > Program Studi Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | darman achmad |
Date Deposited: | 18 Jul 2024 02:55 |
Last Modified: | 18 Jul 2024 02:55 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5979 |
Actions (login required)
View Item |