Ningsi, Ilda Resti (2023) Pengaruh Penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) Layanan Customer Service Terhadap Peningkatan Kepuasan Nasabah Bank Syariah Indonesia KCP Barru. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
18.2300.108.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Dunia perbankan saat ini semakin maju begitu juga dengan berbagai jenis bank sudah berdiri secara nasional baik itu konvensional maupun syariah. Setiap bank secara nasional memiliki atau mempunyai berbagai standar layanan untuk bagian customer service yang diberikan kepada nasabah baik itu dari nasabah biasa sampai pada nasabah yang priority tanpa ada diskriminasi antara satu sama lain. Salah satu bank yang terus meningkatkan standar layanan customer servicenya adalah BSI Kantor Cabang Pembantu Barru. Berdasarkan latar belakang tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa baik penerapan standar operasional prosedur (SOP) KCP Barru. Untuk mengetahui ada tidaknya hubungan dan pengaruh antara penerapan standar operasional prosedur (SOP) customer service KCP Barru terhadap peningkatan kepuasan nasabah BSI Kantor Cabang Pembantu Barru. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan analisis statistik deksriptif dan statistik asosiatif. Pengumpulan data dilakukan melalui survei kuesioner dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam menguji hipotesis adalah dengan menggunakan teknik analisis data one sample t-test, uji korelasi person product moment, regresi linear sederhana, uji hipotesis t dan koefisien determinasi (R^2). Hasil penelitian ini menunjukkan: berdasarkan dari uji one sample t-test memperoleh nilai signifikan 0,00 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Baiknya tingkat penerapan standar operasional prosedur (SOP) layanan customer service sebesar 90,25% dengan klasifikasi sangat baik. hasil uji one sample t-test memperoleh nilai signifikan 0,00 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Baiknya tingkat kepuasan nasabah sebesar 87,4% Dengan klasifikasi sangat baik. Hasil perhitungan korelasi pearson product moment diperoleh nilai r hitung 0,183 < r tabel 0,212 dengan signifikan 0,92 > 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan positif dan signifikan antara penerapan standar operasional prosedur (SOP) layanan customer service terhadap peningkatan kepuasan nasabah. Hasil perhitungan analisis regresi linear sederhana, Y = 27,619 + 0,203X dengan signifikan 0,92 > 0,05, artinya tidak ada pengaruh antara penerapan standar operasional prosedur (SOP) layanan customer service terhadap peningkatan kepuasan nasabah. Pengujian koefisien determinasi memperoleh nilai R Square sebesar 0,033. Nilai ini memiliki sumbangsih sebesar 3,3% bahwa penerapan standar operasional prosedur (SOP) layanan customer service (X) tidak mampu menjelaskan kepuasan nasabah (Y) dan 96,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Standar Operasional Prosedur, Costumer Service, dan Kepuasan nasabah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: magang user
Date Deposited: 18 Jul 2024 01:05
Last Modified: 18 Jul 2024 01:05
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5964

Actions (login required)

View Item View Item