Sarinah, Sarinah (2024) Kreativitas Guru dalam Mengatasi Kejenuhan Belajar Peserta Didik di MA DDI Kanang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
17.1100.022.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang, untuk mengetahui faktor penyebab kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang, serta untuk mengetahui kreativitas guru dalam mengatasi kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang. Jenis penelitian ini adalah field research (penelitian lapangan) dengan menggunakan metodologi teologis sosiologis, namun tidak mengabaikan pendekatan historis, serta pendekatan antropologi dengan tahap pengumpulan data melalui observasi, wawancara atau interview dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah Kreativitas guru dalam mengatasi kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang sangat berpengaruh besar dalam mengurangi kejenuhan belajar peserta didik, sebab kreativitas seorang tenaga pendidik akan mempengaruhi kondisifitas di dalam proses transfer ilmu di dalam ruang kelas. Pertama Factor yang menyebabkan terjadinya kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang cara atau metode mengajar kurang bervariasi belajar hanya di tempat tertentu, sedangkan aktivitas belajar tidak dibarengi dengan kegiatan belajar di luar (outdor). Hal ini ditambah dengan pemberian tugas yang menurut peserta didik berlebihan, cara mengajar yang monoton seperti metode ceramah, mencatat, merangkum, mendikte, dan menjelaskan tanpa dibarengi metode yang lain. Kedua dalam penelitian ini fakta dilapangan juga menunjukkan bahwa karakter tenaga pendidik sangat berpengaruh. Ketiga upaya yang dilakukan oleh guru dalam mengatasi kejenuhan belajar peserta didik di MA DDI Kanang dapat dibantu dengan variasi gaya mengajar seperti intonasi suara, metode penyampaian materi, ekspresi wajah atau mimic seperti kontak mata dengan peserta didik. Hal lain juga seperti variasi penggunaan media dan bahan ajar termasuk pola interaksi antara peserta didik dan tenaga pendidik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kreativitas Guru, Kejenuhan Belajar, Upaya Mengatasi.
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah
Date Deposited: 16 Jul 2024 02:07
Last Modified: 16 Jul 2024 02:07
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5938

Actions (login required)

View Item View Item