ALDIANSYAH, ALDIANSYAH (2023) Analisis Maslahah Terhadap Dispensasi Nikah Pada Pernikahan Anak Dibawah Umur (Studi Kasus di Pengadilan Agama Parepare). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19.2100.047.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang analisis Maslahah terhadap dispensasi nikah pada pernikahan anak di bawah umur. Adapun Masalah yang diangkat yaitu 1) Bagaimana pemberian dipensasi nikah di Pengadilan Agama Parepare, 2) Bagaimana analisi Maslahah terhadap pemberian dispensasi nikah di Pengadilan Agama Parepare. Penelitian ini adalaah jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan yuridis normatif. Sumber data penelitian ini ialah sumber data primer dan sekunder dengan teknik observasi, wawancara dan metode kepustakaan. Adapun analisis datanya menggunakan analisis reduksy dan display. Hasil penelitian ini menunjukan, 1). Pertimbangan Hakim dalam pemberian dispensasi nikah di Pengadilan Agama Parepare memiliki beberapa kasus yaitu pernikahan anak laki-laki di bawah dengan perempuan dewasa, perempuan di bawah umur dengan laki-laki dewasa, dan laki-laki dengan perempuan di bawah umur. Dengan rata-rata faktor yang menjadi pertimbangan yaitu pertimbangan Kepentingan terbaik bagi anak, hak anak untuk hidup dan berkembang, menghormati pandangan anak, menghormati martabat manusi, keadilan, kepentingan dan kepastian hukum sesuai maslahah mursalah. 2). maslahah mursalah terhadap pemberian dispensasi nikah yaitu dalam pandangan hukum Islam merupakan untuk perlindungan agama, jiwa, pikiran, keturunan dan harta serta pertimbangan untuk mewujudkannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Maslahah, Dispensasi Nikah, pertimbangan Hakim
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: magang user
Date Deposited: 15 Jul 2024 01:03
Last Modified: 15 Jul 2024 01:03
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5844

Actions (login required)

View Item View Item