Syahruddin, Syahruddin (2023) Analisis Tradisi Madde’mme di Watang Suppa dalam Tinjauan Akulturasi Islam dan Budaya. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.2100.051.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (8MB) |
Abstract
Permasalahan utama yang muncul di lapangan yakni adanya perbedaan pendapat dikalangan masyarakat Watang Suppa, ada yang berpendapat bahwa Madde’mme hanya dilakukan di siang hari saja, ada juga yang berpendapat bahwa Madde’mme itu mulai dari pagi hari hingga malam sebelum akad. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk menganalisis bagaimana prosesi acara adat Madde’mme di watang suppa. 2) untuk mengTradisi Madde’mme di Watang Suppa dalam Tinjauan Akulturasi Islam dan Budaya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Kualitatif pendekatan fenomologi dan dalam pengumpulan data menggunakan metode penelitian lapangan (field research). Dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Sedangkan untuk teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan (verifikasi). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, 1) tradisi Madde’mme adalah kegiatan seharian sebelum acara pernikahan. Kegiatan ini para keluarga maupun tetangga akan berdatangan untuk saling bergotong royong satu sama lain untuk membuat makanan seperti kue tradisional,makanan lauk pauk, berumpulnya sanak saudara, siraman, serta membuat walasoji. Kemudian tradisi Madde’mme ini hanya dilakukan di siang hari dilanjutkan dengan malam mappaci yang kemudian besoknya yaitu hari pernikahan. 2) pelaksanaan tradisi Madde’mme dalam pernikahan suku Bugis di Watang Suppa ini telah dilaksanakan secara turun temurun, berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan narasumber diperoleh bahwa disetiap pernikahan yang dilaksanakan pasti sesuai dengan adat dan kebiasaan yang telah berlaku sejak lama dan tetap dilaksanakan sampai saat ini. Dalam penerapan tradisi Madde’mme ini merupakan hal yang sejalan dengan ajaran Islam, yang mana hukum dari tradisi maddeme itu sendiri hukumnya mubah atau diperbolehkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tradisi Madde’mme, Akulturasi Islam dan Budaya |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | magang user |
Date Deposited: | 12 Jul 2024 02:45 |
Last Modified: | 12 Jul 2024 02:45 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5819 |
Actions (login required)
View Item |