Hidayah, Nurul (2022) Upaya Peningkatan Minat Belajar Bahasa Arab Melalui Media Lagu Siswa Kelas VII di MTsS Satu Atap (SA) PP Darun Naim As’adiyah Kabupaten Wajo. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text] Text (Full text)
18.1200.003.pdf

Download (5MB)

Abstract

Minat dalam proses pembelajaran merupakan salah satu faktor psikologis pendukung keberhasilan belajar bahasa Arab siswa. Minat belajar merupakan suatu ketertarikan terhadap suatu pelajaran yang kemudian mendorong individu untuk mempelajari dan menekuni pelajaran tersebut. Guru yang notabenenya faktor utama keberhasilan suatu pembelajaran harus berupaya sebaik mungkin dalam merencanakan proses pembelajaran yang implikasinya dapat menarik minat siswa diantaranya dengan menggunakan media pembelajaran seperti media lagu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan media lagu dapat meningkatkan minat belajar bahasa Arab Kelas VII di MTsS Satu Atap (SA) PP Darun Naim As’adiyah Kabupaten Wajo. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan siklus dari Kemmis dan Taggart yang terdiri dari 2 siklus dengan 4 tahapan pada setiap siklusnya yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 14 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, angket, dan dokumentasi. Data aktivitas guru diperoleh melalui observasi dan dianalisis untuk membandingkan tingkat aktivitas tersebut pada setiap siklus. Data tentang minat belajar siswa diperoleh melalui penyebaran angket yang kemudian dianalisis untuk melihat peningkatan pada setiap siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan minat belajar bahasa Arab siswa Kelas VII di MTsS Satu Atap (SA) PP Darun Naim As’adiyah Kabupaten Wajo dengan menggunakan media lagu. Hal tersebut dibuktikan dengan meningkatnya aktivitas cara mengajar guru yang sudah berjalan dengan baik berdasarkan hasil observasi pada setiap tahap siklusnya. Penggunaan media lagu pada pembelajaran bahasa Arab pada siklus 1 diperoleh persentase 76,72% yang menunjukkan kategori (baik) dan pada siklus II diperoleh persentase 80,17% yang menunjukkan kategori penilaian (sangat baik). Selanjutnya adanya peningkatan minat belajar siswa terlihat dari peningkatan rata-rata setiap siklusnya. Untuk minat belajar siswa pada siklus I diperoleh persentase secara klasikal sebesar 70,5% dengan kategori (baik). Selanjutnya, pada siklus II diperoleh sebesar 90,2% dengan kategori (sangat baik), artinya telah mencapai indikator keberhasilan yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Minat Belajar, Media Lagu, Bahasa Arab.
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130199 Education systems not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: toni toni toni
Date Deposited: 21 Mar 2024 04:13
Last Modified: 21 Mar 2024 04:13
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5623

Actions (login required)

View Item View Item